Jambipos Online, Muarojambi-Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Muarojambi Yuli Setia Bakti diberi gelar ” Adipati Agung Setyo Negeri ” dalam prosesi acara pemberian gelar adat melayu Jambi Kabupaten Muarojambi yang dilaksanakan di Gedung Balairung Serbaguna Kabupaten Muarojambi, Sabtu, (13/1/2024).
Pemberian Gelar Adat Melayu Jambi ini dilaksanakan berdasarkan surat keputusan Lembaga Adat Jambi-Kabupaten Muarojambi Nomor 18 tahun 2023 tentang pemberian Gelar Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi kepada Penjabat Bupati Muarojambi Bachyuni Deliansyah SH, MH dengan gelar Adipati Arif Setyo Notonegoro, dan Ketua DPRD Kabupaten Muarojambi Yuli Setia Bakti dengan gelar Adipati Agung Setyo Negeri.
Turut diberi Gelar Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi yaitu Ketua Dewan Permusyawaratan Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi Haji Abdullah dengan gelar "Jago Pati Candiyo Setyonegoro".
Ketua Lembaga Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi H. Amrullah, S.Ag, MM dengan gelar Tumanggung Rekso Dano Setyo Guno. Dan Wakil Ketua Lembaga Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi Anwar, S.Ip dengan gelar Pangeran Puspo Jayo.
Termasuk dalam pemberian Gelar Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi Ketua TP-PKK Kabupaten Muarojambi Faradillah Bachyuni Deliansyah dengan gelar "Karang Setyo" sebagai istri setyo pendamping suami, dalam surat keputusan Lembaga Adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi Nomor 19 Tahun 2023 tentang pemberian penghargaan adat Karang Setyo kepada nyonya Fadilah Bachyuni Deliansyah SH.
Dijelaskan oleh Sekda Kabupaten Muarojambi Budi Hartono selaku ketua panitia, pemberian gelar adat Melayu Jambi Kabupaten Muarojambi ini sebagai penghargaan bagi Pj Bupati Muarojambi Bachyuni Deliansyah SH, dengan gelar Adipati Arif Setyo Notonegoro dan Ibu Faradillah selaku ketua TP-PKK Kabupaten Muarojambi dengan gelar Karang Setyo sebagai istri setyo pendamping suami.
Selanjutnya Ketua DPRD Kabupaten Muarojambi Yuli Setia Bakti diberi gelar Adipati Agung Setyo Negeri dan ketua, wakil ketua, dan ketua permusyawaratan LAM Muarojambi juga turut mendapatkan gelar adat melayu Jambi Kabupaten Muarojambi.
Tujuan dari pemberian gelar adat melayu Jambi Kabupaten Muarojambi ini agar dapat menghidupkan budaya lama adat istiadat melayu Jambi Kabupaten Muarojambi yang mungkin memang patut diperhatikan, dan dilestarikan. (J24/Red/Lee)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE