Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


PWI Jambi Minta Dukungan Kongkrit Pemprov Jambi Guna Peningkatan Kompetensi Wartawan

Sekretaris PWI Provinsi Jambi, Hery Farmansyah saat melakukan audensi dengan Gubernur Jambi H Al Haris di ruang kerja Gubernur Jambi, Senin (9/8/2021). Hery Farmansyah didampingi pengurus PWI Cabang Provinsi Jambi lainnya diantaranya Drs Arwani Bendahara, Ir Fitriani Ulinda Wakil Ketua Bidang Pendidikan, Paisal Kumar SH  Wakil Ketua Bidang Pembelaan Wartawan, Yasmin Simamora SAg MM Wakil Ketua Bidang Organisasi, Drs Amrizal H Wakil Ketua Bidang Daerah dan Nalom Siadari ME. (Foto: PWI Jambi)

Jambipos, Jambi
-Pengurus Persatuan Wartawan (PWI) Cabang Provinsi Jambi meminta dukungan kongkrit Gubernur Jambi DR H Al Haris dalam peningkatan kompetensi wartawan di Provinsi Jambi. Dukungan tersebut berupa bantuan pendanaan untuk melakukan pelatihan, diklat dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) bagi jurnalis.

Sebab salah satu untuk meningkatkan kompetensi wartawan adalah melalui pelatihan, diklat atau UKW. Jika seorang wartawan sudah berkompeten akan menghasilkan berita-berita yang berkualitas dan tetap di jalur independen dan mentaati kode etik jurnalistik.

Demikian diungkapkan Sekretaris PWI Provinsi Jambi, Hery Farmansyah saat melakukan audensi dengan Gubernur Jambi H Al Haris di ruang kerja Gubernur Jambi, Senin (9/8/2021). Hery Farmansyah didampingi pengurus PWI Cabang Provinsi Jambi lainnya diantaranya Drs Arwani Bendahara, Ir Fitriani Ulinda Wakil Ketua Bidang Pendidikan, Paisal Kumar SH  Wakil Ketua Bidang Pembelaan Wartawan, Yasmin Simamora SAg MM Wakil Ketua Bidang Organisasi, Drs Amrizal H Wakil Ketua Bidang Daerah dan Nalom Siadari ME. 

Menurut   Hery Farmansyah, PWI sebagai lembaga profesi memiliki sejumlah agenda kegiatan baik nasional maupun tingkat lokal.

“Dari 10 program PWI, 9 diantaranya peningkatan komptetensi wartawan melaui pelatihan, diklat dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kita sangat meng-apresiasi sambutan hangat dan dukungan pak Gubernur Jambi H Al Haris guna mendukung program PWI Jambi,” kata Hery Farmansyah.

Pada kesempatan itu Hery Farmansyah juga mengundang Gubernur Jambi H Al Haris untuk hadir pada pembukaan UKW PWI Jambi bekerjasama dengan SKKH Migas SKK Migas Sumbagsel dan KKKS Wilayah Jambi, yang akan digelar pada tanggal 27-28 Agustus 2021 mendatang.

Sebelumnya  Gubernur Jambi DR H Al Haris menyampaikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi siap mendukung program kerja PWI Provinsi Jambi.

Disebutkan, PWI Provinsi Jambi dengan Pemprov Jambi merupakan satu kesatuan tidak terpisahkan. Untuk itu, Pemerintah Provinsi Jambi siap me-suport kegiatan PWI Jambi.

“PWI Jambi dengan Pemprov Jambi itu ibarat pisang standan jadi satu kesatuan-saling mendukung satu sama lainnya. Peningkatan kompetensi wartawan juga sebagai tanggung jawab pemerintah dengan bekerjasama yang berkelanjutan,” ujarnya.

Disebutkan, peran pers sebagai pilar demokrasi keempat, khususnya dalam gelaran pemilihan kepala daerah adalah hal yang penting. Pers telah sukses mengawal gelaran demokrasi seperti pemilihan Gubernur Jambi dan Wakil Gubernur Jambi di Provinsi Jambi baru-baru ini. Pers berperan besar dalam mendorong partisipasi masyarakat dan menjaga kondisi bangsa dalam keadaan kondusif.

Gubernur Jambi H Al Haris juga berjanji melakukan kerjasama yang kongkrit dalam peningkatan kompetensi wartawan di Provinsi Jambi lewat program PWI Cabang Provinsi Jambi. (JP-Hendrawati)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar