Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Ivan Wirata Ajak Dinas Peternakan Melihat Potensi Budidaya Ikan Keramba di Muarojambi

H Ivan Wirata ST MM MT. (Foto-Foto Ucup Buayo)

Jambipos, Muarojambi-Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jambi Fraksi Golkar Dapil Kabupaten Muarojambi-Batanghari H Ivan Wirata ST MM MT mengajak mitra kerjanya Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Provinsi Jambi melihat potensi budidaya ikan keramba jaring apung (KJA) di Desa Pematang Jering, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muarojambi, Selasa (26/1/2021).

Dalam reses Dapil itu Ivan Wirata menjalankan fungsi sebagai Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jambi Dapil Batanghari - Muarojambi dalam rangka mensosialisasikan pokok - pokok pikiran atau usulan dari masyarakat yang bersumber dari APBD Provinsi Jambi, dalam hal ini bersama Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Provinsi Jambi.

Ivan Wirata juga meminta Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Provinsi Jambi untuk membantu para petani budidaya KJA di Desa Pematang Gajah dan Desa Pematang Jering.

Budidaya KJA tersebut sebagai salah satu produsen ikan segar air tawar di Jambi untuk menyuplai ke pasar-pasar yang ada di Kota Jambi dan kabupaten lainnya. 

Pada kesempatan itu, Ivan Wirata juga meninjau KJA di Desa Pematang Jering yang berada di aliran Sungai Batanghari. (JP-Asenk Lee Saragih)   















Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar