Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Gubernur Jambi: Ketersediaan Pangan Aman Jelang Idul Adha 1441 H

Jambipos, Kota Jambi- Gubernur Jambi, Dr.Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum., bersama Kapolda Jambi, Irjen Pol Drs.Firman Shantyabudi,M.Si., secara langsung melakukan peninjauan langsung ke Pasar Modern Angso Duo guna memastikan ketersediaan pangan yang ada di Provinsi Jambi menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H Tahun 2020 ditengah masih melandanya Covid-19 secara global, khususnya di Provinsi Jambi, Rabu (29/07/2020).

Fachrori menyampaikan, Pemerintah Provinsi Jambi melakukan peninjauan pasar secara langsung ini guna memantau ketersediaan bahan pangan pokok menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H Tahun 2020 ditengah masih melandanya Covid-19 secara global, khususnya di Provinsi Jambi, karena pasar modern angso duo ini merupakan patokan bagi pasar pasar lainnya yang ada di Kota Jambi.

“Alhamdulillah, kita tadi bersama Bapak Kapolda Jambi secara langsung sudah melihat kondisi saat ini, dimana ketersediaan bahan pangan pokok di Provinsi Jambi cukup tersedia dan masih relatif aman. Beberapa komoditi pangan tersebut adalah, cabe merah, bawang putih, bawang merah, daging sapi, daging kerbau, daging ayam, telur, gula pasir, minyak goreng dan komoditi lainnya,” ujar Fachrori.

“Kondisi pangan strategis yang ada di pasar angso duo ini terlihat cukup stabil dan harga belinya masih terjangkau oleh masyarakat Jambi, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir akan terjadinya kelangkaan bahan pangan menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H Tahun 2020 ini,” tambah Fachrori.

Fachrori menerangkan, Pemerintah Provinsi Jambi melalui Tim Satgas Pangan Provinsi Jambi akan terus berupaya menjamin ketersediaan bahan pangan pokok di Provinsi Jambi dengan terus melakukan monitoring setiap perkembangan ketersediaan dan harga bahan pangan pokok yang ada di pasaran serta berupaya mengendalikan lonjakan lonjakan harga yang biasa terjadi.

“Kita terus berupaya menjaga ketersediaan dan kestabilan harga bahan pangan pokok di pasaran antara lain, Pemerintah Provinsi Jambi telah membuka toko TPID di pasar modern angso duo ini. Tim Satgas Pangan Provinsi Jambi akan terus melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap pengendalian bahan pangan pokok di Provinsi Jambi dalam rangka stabilisasi ketersediaan dan harga bahan pangan pokok menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 H Tahun 2020 ini,” terang Fachrori.

Fachrori menekankan kepada para pelaku usaha terutama distributor dan pedagang untuk tidak melakukan penimbunan bahan pangan pokok serta kepada masyarakat juga menekankan untuk tidak membeli bahan pangan pokok secara berlebihan, karena ketersediaan bahan pangan pokok di Provinsi Jambi cukup tersedia.

 Fachrori juga berpesan kepada masyarakat untuk selalu mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat serta terus menjaga kesehatan, selalu cuci tangan, rajin membersihkan diri dan menggunakan masker jika keluar rumah.(JP-Hms/Lee) 




Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar