Jambipos, Jambi-Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Jambi melalui Dinas Kesehatan Provinsi Jambi yang dilakuakan oleh Balai Laboraturium Kesehatan Daerah melakukan rapid test tehadap ratusan ASN di lingkup Dinas PUPR Provinsi Jambi, Kamis, 30 Juli 2020.
Rapit tes itu dilakuakan guna mendeteksi dan memutus penyebaran wabah Corona Virus Disease (Covid-19) di era new normal saat ini.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi, M Fauzi mengatakan dari hasil rapid test alhamdulilah hasilnya semua baik-baik saja.
“Sebanyak 100 lebih test rapid dilakukan, alhamdulillah hasilnya semua non reaktif. Tetap jaga kesehatan dan terapkan adaptasi kebisaan hidup bersih dengan rajin mencuci tangan, Insya Allah kita semua terlindung dan diberi kesehatan selalu. Amin,” ujar M Fauzi.
M Fauzi juga berharap ASN dilingkungan PUPR Provinsi Jambi untuk tetap menjaga kesehatan dan menerapkan adaptasi kebiasaan hidup bersih dan rajin mencuci tangan. (JP-Asenk Lee)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE