Karya Edi Dharma. (FB) |
Jambipos, Jambi-Jumlah kasus positif corona di Provinsi Jambi bertambah lagi 11 orang. Jumlah positif Covid-19 di Provinsi Jambi meningkat drastis menjadi 32 kasus hingga Minggu (26/4/2020). Satu pasien sembuh dan 31 orang lainnya menjalani perawatan di RSUD Raden Mattaher Jambi, RSUD Abdul Manap Kota Jambi, RSUD Merangin dan RSUD Merlung.
Ada penambahan 11 kasus positif baru di Provinsi Jambi ini diumumkan oleh jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi video di Kantor Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Minggu sore (26/4/2020). Penambahan
pasien positive Covid-19 yakni 7 orang dari Kabupaten Merangin, 2 orang Muarojambi,1
orang Batanghari 1, Sarolangun 1 orang.
Menurut Yuri, selain di Provinsi Jambi bertambah 11 kasus, penambahan juga terjadi di Bali (tiga kasus), Bangka Belitung (satu kasus), DI Yogyakarta (tiga kasus), DKI Jakarta (114), Jawa Barat (lima kasus), Jawa tengah (28), Jawa Timur (15), Kalimantan Timur (delapan), Kalimantan Tengah (empat), dan Kalimantan Utara (enam).
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE