Jambipos, Jambi-Kepala Biro Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Provinsi Jambi, Johansyah,SE,ME selaku Juru Bicara Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) Provinsi Jambi menyampaikan perkembangan penanganan Covid-19 di Provinsi Jambi, Selasa (14/4/2020).
Johansyah menyebutkan ada satu tambahan pasien positif Covid-19 yakni pasien 05 asal Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi. Sebelumnya pasien ini masuk dalam status Pasien Dalam Pengawasan (PDP).
Sementara Pasien 03 yaitu laki-laki umur 65 tahun yang dirawat di RSUD Raden Mattaher Jambi yang sebelumnya berstatus PDP.
Kemudian Pasien 04 laki-laki umur 35 tahun yang dirawat di RSU H Hanafie Bungo dan sebelumnya pasien OTG yang kontak dengan pasien yang dirawat di RSUD Raden Mattaher Jambi.
Sebelumnya pasien 01 Positf Covid-19 laki-laki usia 55 tahun asal Kabupaten Tebo yakni Sekda Tebo dirawat di RSUD Radem Mattaher Jambi sejak 17 Maret 2020 dan pasien 02 dari Kabupaten Kerinci juga laki-laki dan menjalani perawatan di RSU H Thalib Kota Sungaipenuh. (JP-Asenk Lee)
Data Covid Jambi Selasa 14 April 2020. |
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE