Pedagang Sayur Pasar Handil, Jelutung HP 082375772893. (Foto-Foto Linda Yusak) |
Jambipos, Jambi-Guna menghadapi imbas dari Covid-19, seorang warganet Jambi Linda Yusak memanfaatkan media sosial dengan membantu pedagang dalam mempromosikan nomor handphon. Pembeli tak perlu ke luar rumah, cukup menghubungi pedagang dan memesan ojek online untuk membayar dan menjemput belanjaan.
“Selamat pagi Jambi ku. Selamat pagi mak, semoga semua sehat ya. Ini edisi dua dari Pasar Handil Jelutung. Ada beberapa catatan untuk kita perhatikan bersama. Saya hanya membantu share no hp penjual, semua hal yang berkaitan dengan transaksi jual beli tidak menjadi tanggung jawab saya,” tulis Linda Yusak dilaman akun media social (FB) miliknya.
“Jadi cara belanja, pilih toko nya, telepon, pesan barang yang mau di beli, tanya totalnya, pesan gojek sendiri, usahakan yang mau nalangi. Jangan PHP, kalau sudah pesan yah diambil dan bayar. Mereka hanya pedagang dengan modal kecil, jadi jangan di PHP,” ujar Linda Yusak.
Kata Linda Yusak, usahakan tidak titip beli barang di toko lain, karena kadang mereka ramai pembeli. Dan kalau kita titip belanja di toko lain dan kualitas barangnya gak bagus, nanti mereka yang kita salahkan. Jadi lebih baik pesan di toko masing-masing,” tambahnya lagi.
“Kok repot? ya iya lah makkkk.....secara kalau kita belanja sendiri, macam orang gila, putar-putar dak habis-habisnya. Duit belum habis belum mau balek wkwkwk. Demi Jambi sehat, Indonesia sehat....C19 segera berlalu..yes....Cussss belanja yok...masak apa hari ini ?,” tulis Linda Yusak melengkapi sejumlah gambar pedagang yang dia bagikan di FB. (JP-Asenk Lee Saragih)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE