Ilustrasi kecelakaan bus penumpang. ( Foto: Antara ) |
Jambipos, Jambi- Kepadatan arus mudik Natal dan Tahun Baru di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Kilometer (Km) 44, Desa Rantauikil, Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi memakan korban jiwa. Tabrakan antara dua truk di jalur mudik yang menghubungkan Jambi – Padang, Sumatera Barat (Sumbar) tersebut, Rabu (25/12/2019) menyebabkan seorang sopir truk, Albery (36) tewas dan empat orang luka - luka.
Kepala Sutan Lalu LIntas (Kasatlantas) Polres Bungo, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Abdul Aziz Sholahuddin di Muarabungo, Jambi, Rabu (25/12/2019) menjelaskan, kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang melibatkan dua truk di Jalinsum, Bungo tersebut berawal ketika sebuah dump truk jenis fuso nomor polisi B 9828 PYT yang datang dari arah Padang, Sumbar melaju kencang menuju Bungo, Rabu (25/12/2019) pagi sekitar pukul 07.00 WIB.
“Kemudian sebuah truk jenis colt diesel dengan nomor polisi BA 9972 PU juga melaju kencang dari arah Bungo menuju Padang. Ketika tiba di lokasi kejadian, tiba-tiba kedua truk tabrakan. Sopir truk colt diesel, Alberty (36), warga Depok Rejo, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung tewas terjepit di dalam truk,”katanya.
Abdul Aziz Sholahuddin mengatakan, berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan keterangan saksi mata, lakalantas di Jalinsum Bungo itu diduga terjadi akibat kelalaian pengemudi dump truck.
“Dump truk yang dikemudikan Vemil (32) mengambil jalur kanan, diduga menghindari lubang. Sementara dari arah berlawanan datang truk colt diesel yang dikemudikan Alberty. Akibatnya tabrakan tak terhindarkan,”katanya.
Dikatakan, sopir dump truk, Vemil yang mengalami luka dan masih dirawat di rumah sakit umum daerah (RSUD) Muarabungo ditetapkan jadi tersangka kasus lakalantas tersebut. Sedangkan dua truk yang ringsek akibat lakalantas tersebut diamankan di Polres Bungo.(JP-SP)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE