Bupati Merangin H Al Haris menandatangani naskah sayumbara logo Pemkab Merangin. |
Jambipos Online, Merangin-Bupati Merangin H Al Haris secara resmi mulai membuka sayembara lambang daerah Kabupaten Merangin, terbuka untuk umum, perorangan dan harus berdomisili di wilayah Provinsi Jambi, Senin (3/12/2018).
"Lambang daerah sekarang yang kita pakai ini adalah lambang Kabupaten Sarko.Lambang itu sudah tidak sesuai dengan kondisi Merangin saat ini, makanya kita berupaya mengganti agar semuanya sesuai dengan kenyataan,’’ujar Bupati.
Design lambang daerah yang akan diikutkan peserta yang punya KTP, Kartu Pelajar atau Kartu Mahasiswa, harus mencerminkan idiologi bangsa, kebudayaan, adat istiadat daerah Kabupaten Merangin.
Karya itu juga harus mampu memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Merangin, dalam memberdayakan masyarakat serta bersloko Tali Undang Tambang Teliti.
Tidak hanya itu jelas bupati, karya grafis itu juga harus mencerminkan semangat otonomi daerah dengan memperhatikan aspek demokrasi, keadilan, perbedaan, demokrasi dan kesatuan.
"Konsep dasar designnya harus mencerminkan ciri khas budaya, adat, agama, kekayaan alam serta historis Kabupaten Merangin dan memiliki arti filosofis pada gambar dan warna,’’jelas Bupati.
Peserta harus menjelaskan arti, simbol, warna, pada design lambang daerah yang diikutkan. Penyajian lambang daerah yang diserahkan harus berwarna dalam bentuk hardcopy dan shofcopy.
Untuk satu orang peserta hanya boleh menyampaikan satu karya design lambang daerah. Tempat pendaftaran di Sekretariat Sayembara Lambang Daerah Pemkab Merangin di Bagian Pemerintahan Setda Merangin setiap hari kerja.
Karya grafis lambang daerah Kabupaten Merangin yang dibuat, juga bisa dikirim lelalui email otdamerangin@yahoo.com sebelum ditutup pada 18 Desember 2018.
Tidak tanggung-tanggung, sayumbara akbar ini akan merebutkan totol hadiah bernilai Rp 18 juta. Pemenang yang berhak merima hadiah untuk juara pertama, kedua dan ketiga. (JP-Yah)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE