Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Pj Sekda Merangin Santuni Korban Kebakaran

Di Kawasan Bukit Aur Bangko
Pj Sekda Merangin H Hendri Maidalef menyantuni keluarga korban kebakaran di Rt 16 kawasan Bukit Aur Kelurahan Pematang Kandis Bangko, Merangin, Rabu (28/11/2018).
Jambipos Online, Merangin-Pj Sekda Merangin H Hendri Maidalef menyantuni keluarga korban kebakaran di Rt 16 kawasan Bukit Aur Kelurahan Pematang Kandis Bangko, Merangin, Rabu (28/11/2018). Bantuan yang diberikan Pj Sekda itu, paket sembako, selimut dan perlengkapan dapur.

Bantuan tersebut diterima tiga kepala keluarga yang menempati tiga pintu dari bedeng empat pintu yang terbakar. Ketiga kepala keluarga yang menjadi korban kebakaran itu, Pirang (45)  Eman(48) dan  Yulis (70).

"Jangan dinilai dari besar kecilnya bantuan yang kita diberikan, paling tidak bisa mengurangi beban penderitaan saudara-saudara kita ini. Bantuan ini merupakan keperdulian Bapak Bupati terhadap masyarakatnya yang mendapat musibah,’’ujar Pj Sekda.

Kebakaran hebat  yang meluluhlantakkan bedeng empat pintu itu, terjadi pada Rabu (28/11/2018). Sekitar pukul 05.30 Wib itu, api begitu cepat berkobar menjilat-jilat langit melahap isi rumah hingga bedeng permanen tersebut rata dengan tanah.

Beruntuk usai Shubuh itu, para penghuni rumah cepat berhamburan keluar rumah, sehingga terhindar dari kobaran api. Tapi sayang keberuntungan itu tidak berpihak kepada Yulis yang mengalami luka bakar pada sekucur tubuhnya.

Pria yang sudah berusia lanjut itu, tak sanggup untuk berlari kencang seperti korban kebaran lainnya. Jalannya yang tertatih-tatih membuat api dengan leluasa menjilati sekucur tubuhnya, sehingga harus mendapatkan perawatan insentif di RSD Kol Abundjani Bangko.

"Korban masih terbaring lemas, butuh waktu untuk pemilihan luka bakar dan pemulihan mental karena trouma dikepung kobaran api. Kami turut prihatin dengan musibah ini, mudah-mudahan Pak Yulis cepat sembuh dan korban lainnya bisa cepat kerja lagi,’’harap Pj Sekda.(JP-Yah)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar