Jambipos Online, Bungo-Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi PPP Dapil Provinsi Jambi Hj Dra Elviana MSi menyambangi kelompok ibu-ibu penerima program Ultra Mikro (UMI) di Desa Sarana Jaya, Kabupaten Bungo Rabu (14/11/2018).
Program UMI ini merupakan bantuan pinjaman Rp 2 Juta kepada ibu-ibu untuk usaha tanpa agunan.
Menurut Elviana, program UMI ini sangat membantu ibu-ibu untuk membuka usaha dalam peningkatan ekonomi keluarga.
“Ibu-ibu Desa Sarana Jaya Kabupaten Bungo ini sudah menikmati program UMI (Ultra Mikro) pinjaman Rp 2 Juta untuk modal usaha tanpa agunan dengan angsuran Rp 50 Ribu per minggu. Tidak perlu bolak balik ke Bank. Saya ingin semakin banyak Ibu-ibu rumah tangga di Jambi yang memanfaatkan program ini untuk meningkatkan ekonomi keluarga,” ujar Elviana. (JP-Lee)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE