Yola Primadona Jampil/Hendy melupakan kegembiraan usai meraih emas nomor ganda putra, Senin, 27 Agustus 2018. ( Foto: istimewa ) |
Yola/Hendy mengemas 580 poin dalam pertandingan yang dimainkan di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta, Senin (27/8/2018).
Jambipos Online, Jakarta – Medali emas kembali disumbangkan cabang pencak silat. Kali ini, medali emas disumbangkan Yola Primadona Jampil/Hendy di nomor final ganda putra.
Yola/Hendy mengemas 580 poin dalam pertandingan yang dimainkan di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta, Senin (27/8/2018).
Mereka ungul atas ganda Vietnam, Duc Danh Tran/Hong Quan Le yang mengemas 562 (perak) dan ganda Malaysia Mohd Taqiyuddin Hamid/Muhammad Afifi Nordin dengan 560 (perunggu).
Ini menjadi medali emas kedua dari pencak silat setelah Puspa Arumsari mengemas emas dari nomor tunggal putri.
Dengan demikian, Indonesia berada di urutan kelima setelah Tiongkok, Jepang, Korea Selatan dan Iran. Indonesia mengumpulkan 52 medali terdiri dari 14 medali emas, 13 medali perak dan 25 medali perunggu.(*)
Sumber: BeritaSatu.com
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE