Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Jalan Bangko-Kerinci Lumpuh

Jalan Lintas-Bangko-Kerinci yang lumpuh, Minggu 24 Desember 2017. FB
Jambipos Online, Jambi-Jalan lintas Bangko-Kerinci yang lumpuh selama 23 jam, akhirnya Minggu sore (24/12/2017) sekitar pukul 16.00 WIB kembali lancar dan sudah bisa dilewati oleh kendaraan.

Kapolsek Batang Merangin, Iptu Masdanur kepada wartawan mengatakan bahwa akses jalan Kerinci-Bangko sudah bisa dilalui oleh kendaraan. "Arus lalu lintas sudah lancar kembali sekitar Pukul 16.00 WIB," katanya.

Masdanur menyebutkan lancarnya arus lalulintas ini setelah mobil truk pengangkut kabel milik PT PGE yang beroperasi di Lempur tersebut dievakuasi oleh alat berat yang didatangkan dari Sungai Manau, Kabupaten Merangin.

"Iya alat berat untuk evakuasi truk milik PT. PGE tersebut didatangkan dari Sungai Manau," ujarnya.

Seorang warganet akun bernama Norzal Hadi menyematkan sebuah photo pada linimasa Facebooknya jalan di Kerinci - Bangko lumpuh akibat longsor. “Dimanakah 'Negera' setelah 15 jam lumpuh jalan Kerinci-Bangko sampai sekarang Negera belum hadir. Pihak Alat Berat Swasta minta 13 Juta baru dibantu, Alat Negera kemana???,” demikian postingnya.

Mendapat informasi itu, Gubernur Jambi Zumi Zola mengintruksikan Plt  Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Ir Tetap Sinulingga segera menurunkan alat berat di jalan lintas Kerinci- Bangko.

“Saya sudah memerintahkan kepada Peltu Kadis PUPR dan UPTD Alkal PUPR Provinsi Jambi berkoordinasi dengan Balai Jalan untuk mengirimkan alat berat yang posisinya terdekat dari lokasi," kata Zola saat dikonfirmasi wartawan melalui pesan WhatsAppnya Minggu (24/12/2017). “Saya terus memonitor agar alat cepat sampai," kata Zola.

Sementara Ir Tetap Sinulingga mengatakan pihaknya sudah mengirimkan alat berat untuk membantu evakuasi mobil yang menghalani jalan itu. (JP-Lee)
Truk milik PT. PGE yang terperosok.Istimewa





Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar