Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Bus Trans Siginjai Akan Beroperasi di Kota Jambi


Jambipos Online, Jambi-Bus Trans Siginjai adalah sebuah angkutan massal berbasis BRT (Bus Rapid Transit) yang akan beroperasi di Kota Jambi. Dioperasikannya angkutan ini bertujuan mengurai kemacetan yang mulai terjadi di sejumlah titik dalam Kota Jambi. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jambi Varial Adhi Putra mengatakan, saat ini Bus Trans Siginjai baru lima unit bantuan Kementrian Perhubungan RI. 

Trans Siginjai dengan jumlah 19 halte tersebar di Kota Jambi akan dioperasikan setelah diresmikan oleh Gubernur Jambi H Zumi Zola dalam waktu dekat. 

Disebutkan, hal yang membedakan Trans Siginjai dengan bus kota dan angkutan lainnya yang ada di Jambi yakni pintu otomatis yang terletak lebih tinggi, sehingga penumpang hanya bisa naik dan turun dari halte BRT, atau dikenal juga dengan sebutan shelter

Trans Siginjai konsepnya sama dengan busway Trans Jakarta, meskipun Trans Siginjai tidak memiliki jalur khusus BRT. Dengan tarif yang lebih terjangkau, ketepatan waktu, serta berpendingin udara, BRT diharapkan menjadi primadona warga Kota Jambi untuk bepergian di Kota Jambi. (JP-Lee)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar