Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


20 Hewan Qurban Disembelih di Lapangan Balai Kota Jambi

Pesan Walikota Jambi Pada Salat Idul Adha 1438 H 


Jambipos Online, Jambi-Wali Kota Jambi H Syarif Fasha dan istri menjalankan Salat Idul Adha 1438 H di Lapangan Balai Kota Jambi, Jumat (1/9/2017) pagi. Syarif Fasha berharap perayaan Idul Adha bisa momentum untuk merasa rendah di hadapan Sang Maha besar.  Karena itu, diharapkan bisa terus meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT. 

Fasha juga mengajak seluruh masyarakat Kota Jambi untuk mendoakan saudara-saudara muslim yang sedang menunaikan ibadah haji agar diberikan kesehatan dan kemampuan menjalani seluruh rangkaian dan kembali ke tanah air dengan haji mabrur. 

Pada Salat Idul Adha ini ribuan masyarakat Kota Jambi dan pejabat Pemkot Jambi turut memadati lapangan Balai Kota Jambi, Jumat (1/9/2017) pagi. 

Dalam kesempatan ini bertindak sebagai Imam adalah Andriansyah Alhafidz dan Khatib, Amin Qodri. Usai Salat Idul Adha, Walikota Jambi Fasha akan melihat pemotongan hewan Qurban sebanyak 100 ekor. 

Pusat pemotongan dilapangan Walikota Jambi, dan beberapa Organisasi Pemerintah Daerah (OPD). Rencananya 20 hewan kurban akan dipotong di lapangan Balai Kota Jambi, sedangkan sisanya akan dipotong di OPD masing-masing Pemkot Jambi. (JP-04)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar