Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Kalahkan Meksiko, Portugal Tempati Urutan Ketiga Piala Konfederasi

Striker Meksiko, Javier Hernandez (kanan), terliat duel memperebutkan bola dengan pemain Portugal, Nelson Semedo, dalam laga prebutan posisi ketiga Piala Konfederasi, Minggu, 2Juli 2017.
Jambipos Online, Moscow- Portugal akhirnya menempati urutan ketiga Piala Konfederasi setelah menundukkan Meksiko, 2-1, lewat perpanjangan waktu dalam laga di Stadion Otkrytiye Arena, Moscow, Minggu (2/7/2017).

Meksiko sempat unggul lebih dulu pada awal babak kedua melalui gol bunuh diri bek Portugal Luis Neto. Namun pasukan Fernando Santos berhasil menyamakan skor di pengujung babak kedua melalui aksi Pepe.(Baca: Jerman-juarai-piala-konfederasi-2017)

Dalam babak perpanjangan, Portugal sukses menghasilkan satu gol yang membuat skor berubah menjadi 2-1. Gol penentu kemenangan ini dilesakkan Adrien Silva dari titik penalti.

Portugal turun tanpa diperkuat bintang yang juga kapten tim, Cristiano Ronaldo dalam laga yang dipimpin wasit Fahad Al Mirdasi dari Arab Saudi tersebut. Megabintang Real Madrid ini diizinkan pulang terkait kelahiran anak kembarnya. Pelatih Portugal, Fernando Santos, pun mempercayakan lini depannya kepada Nani dan Andre Silva. (Baca: Jerman-juarai-piala-eropa-u-21-2017)

Sementara di kubu Meksiko, pelatih memasang trio Javier Hernandez, Oribe Peralta, dan Carlos Vela di barisan depan.

Portugal mampu membuat gebrakan saat laga baru berjalan lima menit. Gelson Martins menerobos ke sisi kanan area penalti Meksiko sebelum melepas umpan tarik ke arah Nani. Eks Manchester United itu menyambut operan rekan setimnya melalui tembakan first time, tapi bola melenceng di sisi kanan gawang.

Empat menit kemudian, giliran Meksiko yang membuat peluang. Penyerang Bayer Leverkusen, Javier Hernandez, meneruskan umpan silang Miguel Layun dengan sundulan. Sayangnya tandukan pemain yang biasa dipanggil Chicharito itu masih melambung tinggi.

Pada menit ke-17, Portugal sebenarnya memiliki peluang emas untuk unggul lebih dulu. Mereka mendapat hadiah penalti menyusul dijatuhkannya Andre Silva oleh Rafael Marquez. Wasit sempat mengevaluasi insiden tersebut dengan meminta bantuan VAR (Video Assistant Referee).

Setelah mengevaluasi insiden tersebut melalui VAR, wasit akhirnya memutuskan untuk memberikan hadiah penalti kepada Portugal. Marquez pun diganjar kartu kuning.

Namun Andre Silva gagal memanfaatkan peluang emas itu. Tembakan penyerang AC Milan ini berhasil ditepis oleh kiper Meksiko, Guillermo Ochoa. Hingga babak pertama berakhir skor tetap imbang tanpa gol.

Meksiko unggul lebih dulu saat babak kedua baru berjalan sembilan menit atau menit ke-54. Gawang Portugal jebol oleh gol bunuh diri Luis Neto. Bek tengah Zenit St Petersburg ini melesakkan bola ke gawang sendiri saat berupaya menghalau umpan tarik Hernandez.

Pendukung Meksiko sudah bersiap merayakan keberhasilan menyabet posisi ketiga namun di pengujung laga, Portugal berhasil menyamakan kedudukan. Berawal dari umpan silang Ricardo Quaresma, Pepe meneruskannya dengan tembakan first time. Ochoa sudah menjatuhkan diri ke sisi kiri gawang, namun tetap tak mampu menghalau bola.

Tak berapa lama kemudian wasit meniup peluit panjang. Laga pun harus dilanjutkan dengan babak tambahan waktu. Sempat terjadi ketegangan setelah Andre Gomes mengganjal dengan keras Marquez. Wasit langsung bertindak cepat dengan menenangkan para pemain Meksiko dan Portugal.

Dua menit Portugalkembali mendapat hadiah penalti untuk kedua kali. Wasit menunjuk titik putih setelah Layun menahan bola dengan tangannya ketika hendak meredam pergerakan Martins.

Kali ini Adrien Silva, yang masuk menggantikan Joao Moutinho, tak mengalami kegagalan. Dia tak kesulitan menaklukkan Ochoa. Gelandang Sporting Lisbon itu mengarahkan bola ke pojok kanan gawang, sementara sang kiper menjatuhkan tubuhnya ke arah sebaliknya. Portugal berbaik unggul 2-1.

Saat perpanjangan waktu babak kedua baru dimulai, Portugal harus kehilangan Nelson Semedo karena diusir wasit. Dia mendapat kartu kuning kedua karena mengangkat kakinya terlalu tinggi sehingga menghantam wajah Lozano.

Enam menit kemudian, Meksiko juga harus tampil dengan 10 pemain setelah Raul Jimenez juga diusir wasit karena mendapat kartu kuning kedua.

Jimenez coba menghalau bola namun sepakannya malah menghantam kepala Eliseu. Wasit pun terpaksa harus mengeluarkan kartu kuning kedua untuk penyerang Meksiko tersebut.

Meksiko mengklaim hadiah penalti setelah Hector Moreno mendapat dorongan keras dari Pepe di dalam kotak terlarang. Meski demikian, wasit bergeming. Penghuni bangku cadangan El Tri terlihat naik pitam. Pelatih Meksiko Juan Carlos Osorio diusir ke tribune oleh wasit setelah melancarkan protes keras terhadap asisten wasit di pinggir lapangan.

Hingga laga usia, skor 2-1 untuk keunggulan Portugal. Juara Piala Eropa 2016 ini pun berhak menempati urutan ketiga dalam Piala Konfederasi 2017 ini. (JP_03)




Sumber: Goal 

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar