Gubernur Jambi H Zumi Zola Zulkifli melakukan pengecekan kehadiran pegawai di Disdik Provinsi Jambi, Senin (3/7/2017) pagi. IST |
Jambipos Online, Jambi-Diduga akibat hujan lebat sejak pagi hari, sejumlah pegawai di Dinas Pendidikan Provinsi Jambi membolos. Hal itu terungkap saat Gubernur Jambi H Zumi Zola Zulkifli melakukan pengecekan kehadiran pegawai di Disdik Provinsi Jambi, Senin (3/7/2017) pagi.
Pengecekan kehadiran guna melihat kedisiplinan pegawai lingkup Provinsi usai libur hari Raya Idul Fitri 1438 H. Berdasarkan hasil dari daftar kehadiran pegawai di Disdik Provinsi Jambi, sebanyak sembilan pegawai tidak hadir tanpa keterangan.
Gubernur Jambi Zumi Zola mengatakan kepada pegawai agar tidak mengambil libur tambahan.
Kalau pun tidak hadir diharapkan memberikan keterangan yang wajar. Zola juga meminta kepada Disdik Prov Jambi untuk merapikan nama-nama pegawai karena ditemukan nama pegawai yang telah pensiun namun terdaftar sebagai pegawai yang tidak hadir.
Plt Sekda Provinsi Jambi H Erwan Malik saat melakukan peninjauan di Kantor Kesbanglimaspol Prov Jambi, Senin (3/7/2017) pagi. Foto IST (FB) |
Disebutkan, program Disdik Provinsi Jambi belum memuaskan. Ada banyak program Disdik Provinsi Jambi yang belum mencapai kesuksesan karena masih banyak masyarakat yang mengeluh seperti beasiswa dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online.
Kemudian Program Disdik Provinsi Jambi soal pembangunan yang menargetkan akhir tahun dapat 500 ruang kelas baru (RKB), 1500 RKB dalam 3 tahun. Teryata 1 tahun ini hanya 40 RKB yang tecapai. Sehingga daya tampung PPDB SMA/SMK terbatas.
Zola berharap Disdik Provinsi Jambi dapat meningkatkan kinerja mengingat Disdik Provinsi Jambi merupakan indikator pendidikan untuk mendapatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang baik.
“Saya menyadari kita dihadapkan tantangan yang tidak mudah, kita harus hadapi dengan baik. Lemahnya koordinasi dan sosialisasi dari Disdik Provinsi Jambi menjadi titik keluhan masyarakat. Dikhawatirkan dengan lemahnya koordinasi dan sosialisasi akan merugikan kredibilitas dari Disdik Provinsi Jambi,” katanya.
Sanksi Tegas
Zumi
Zola juga menegaskan akan memberikan sanksi kepada pegawai yang melanggar
aturan demi mewujudkan Jambi Tuntas 2021.
“Saya
tidak peduli bapak ibu siapa, kalau pekerjaannya baik saya akan pertahankan. Kalau
tidak ada tindakan tegas kita akan begini terus. Setelah ini kalau ada yang
diganti, mohon jangan ngomong abc tapi ngaca, saya mohon apa yang saya
sampaikan dapatkan respon positif," kata Zola.
Zola
meminta kepada Plt Kepala Dinas Pendidikan Prov Jambi untuk mencari tahu alasan
pegawai yang tidak masuk kerja pada hari pertama setelah libur panjang. Zola
memerintahkan untuk memberikan tindakan tegas kepada pegawai yang melanggar.
Zola
mengatakan sanksi yang sama juga berlaku untuk seluruh Organisasi Perangkat
Daerah (OPD) lainnya lingkup Provinsi Jambi. Sebelumnya Zola mengatakan telah
memberikan himbauan dan perintah kepada seluruh OPD bahwa tidak ada libur
tambahan.
“Libur
sudah lama, tidak ada alasan untuk tidak masuk kerja, butuh satu komitmen untuk
dapat bekerja dengan baik, sanksi mulai dari teguran, kalau sudah tidak bisa
diberitahu sanksi lebih berat dari itu," kata Zola. (JP-03)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE