Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


H-2 Lebaran, Harga Daging Sapi di Jambi Tembus Rp 140.000

Jambipos Online, Jambi-Para pedagang daging sapi di Kota Jambi kurang merespon imbauan pemerintah setempat agar tidak menaikkan harga daging sapi menjelang Lebaran. Kendati Gubernur Jambi, Zumi Zola sudah beberapa kali mengimbau pedagang agar menjaga stabilitas harga daging, para pedagang di daerah itu tetap menaikkan harga daging sapi. 

Pantauan di Pasar Handil Jaya, Jelutung, Kota Jambi pada H-2 Lebaran, Jumat (23/6/2017), harga daging sapi tembus Rp 140.000/kg atau naik Rp 20.000/kg dari harga normal Rp 120.000/kg. Para pedagang menaikkan harga daging sapi tersebut karena permintaan meningkat, sementara pasokan daging sapi ke pasar tetap. 

Solihin Ilham(37), seorang pedagang daging sapi di Handil Jaya, Jelutung Kota Jambi mengatakan, kenaikan harga daging sapi tidak bisa dibendung setiap jelang Lebaran. 

Masalahnya, permintaan daging sapi selalu meningkat drastis, khususnya sejak mulai H-3 hingga H-1 Lebaran. Masuknya daging sapi beku ke pasaran tidak mampu mengendalikan harga daging sapi karena warga tetap menyerbu daging sapi segar. 

“Harga daging sapi yang kami jual pada H-2 Lebaran, Jumat (23/6/2017) ini sebesar Rp 140.000/kg. Kenaikan harga daging sapi bisa mencapai Rp 160.000/kg pada H-1, Sabtu (24/6/2017) seperti tahun lalu jika pasokan daging sapi segar ke pasar tidak ditambah,” katanya. 

Sementara itu, Kepala Sub (Kasub) Pengawasan Satuan Tugas (Satgas) Pangan Provinsi Jambi, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Guntur Saputro mengatakan, pihaknya mulai melakukan operasi pasar (OP) daging sapi, sejak Kamis (22/6/2017) pagi guna mengendalikan lonjakan harga daging sapi di Kota Jambi. 

Harga daging sapi segar pada OP tersebut tetap harga normal, Rp 120.000/kg. OP daging sapi tersebut dilaksanakan di beberapa lokasi, yakni pasar Angsoduo, Talangbanjar, Taman Pedestrian Jomblo, depan kantor Wali Kota Jambi dan beberapa lokasi lainnya. 

“Satgas Pangan Jambi juga menjual daging sapi beku dengan harga Rp 80.000/kg pada setiap lokasi OP tersebut. Karena itu, warga tidak perlu resah terhadap kelangkaan dan lonjakan harga daging sapi,” ujarnya. 

Sementara itu, pantauan di pasar Handil Jaya, Kota Jambi, beberapa jenis kebutuhan pokok juga mengalami kenaikan. Harga daging ayam ras naik dari Rp 24.000/kg menjadi Rp 30.000/kg. 

Sedangkan, harga cabai rawit naik dari Rp 25.000/kg menjadi Rp 30.000/kg, harga cabai merah keriting naik dari Rp 16.000/kg menjadi Rp 20.000/kg. Kemudian, harga bawang merah naik dari Rp 24.000/kg menjadi Rp 32.000/kg dan harga bawang putih naik dari Rp 20.000/kg menjadi Rp 25.000/kg. 

Sementara itu, kandidat bakal calon Walikota Jambi dr Maulana juga melakukan operasi pasar daging sapi dan daging kerbau dengan Rp 60.000/Kg. namun yang bisa membeli hanya mereka yang telah mendapatkan kupon yang sebelumnya dibagikan oleh tim dr Maulana. (JP-Lee)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar