Jambipos Online, Jambi-“Hal yang sangat sia-sia, jika kita memiliki bangunan megah dan bagus tanpa memiliki akhlak yang baik”. Di Bulan Suci Ramadhan ini, Gubernur Jambi, H Zumi Zola Zulkifli,S.TP,MA kembali mengadakan buka puas bersama dengan berbagai komponen masyarakat Provinsi Jambi, Minggu (11/06/2017).
Kali ini Zola dan istri, Hj.Sherrin Tharia Zola mengundang Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Alim Ulama, Pimpinan Ormas Islam dan Masyarakat Sekitar untuk Buka Puasa Bersama di Rumah Dinas Gubernur Jambi.
Zola mengemukakan bahwa peran alim ulama dan lembaga adat sangat penting dan sangat dibutuhkan dalam pembangunan, alim ulama untuk membina umat, sementara lembaga adat untuk mensosialisasikan dan melestarikan nilai-nilai budaya, dua pranata sosial (agama dan budaya), yang sangat bermanfaat dalam pembangunan akhlak dan karakter masyarakat.
Dengan pentingnya fungsi dan peran alim ulama dan lembaga adat serta Ormas Islam,
Zola sangat megapresiasi kehadiran para alim ulama, tokoh adat, dan perwakilan dari Ormas Islam dalam buka puasa bersama tersebut, sebagai wahana untuk mempererat silaturahmi dengan para tokoh-tokoh tersebut.
“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kedatangannya, untuk bersilahturahmi dan berbuka puasa bersama, menjadi suatu rasa syukur dan kehormatan yang besar bisa menjamu dan duduk bersama bapak, ibu,dan saudara semua. Melalui buka puasa bersama ini banyak hal positif yang bisa diambil, salah satunya adalah untuk mempererat dan meningkatkan tali silahturahmi. Saya percaya, bahwa tokoh adat, tokoh masyarakat, alim ulama, Ormas Islam dan masyarakat memiliki peranan yang sangat penting dalam proses pembangunan di Provinsi Jambi,” ujar Zola.
Disebutkan, lembaga adat, para alim ulama dan Ormas Islam juga memiliki peranan yang sangat penting dalam membina umat yang ada di Provinsi Jambi.
“Kita tidak bisa mengesampingkan itu semua. Hal yang sangat sia-sia, jika kita memiliki bangunan megah dan bagus tanpa memiliki akhlak yang baik,” ungkap Zola.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada tokoh adat, tokoh masyarakat, alim ulama dan Ormas Islam yang telah memberikan sumbang saran dan nasehat kepada Pemerintah Provinsi Jambi. Pemerintah Provinsi Jambi meminta agar terus memberikan saran dan nasehat untuk membangun Provinsi Jambi bisa lebih baik lagi kedepannya,” harap Zola.
Dikatakan, saat ini telah memasuki 10 hari kedua di Bulan Suci Ramadhan, yang mana 10 hari kedua ini merupakan hari penuh dengan pengampunan dari Allah SWT.
“Kita semua mengharapkan sejak hari pertama hingga berakhirnya Bulan Suci Ramadhan ini, kita benar-benar dapat meningkatkan amal ibadah kita semua,” terang Zola.
“Allah telah memberikan anugerah melalui Bulan Suci Ramadhan yang penuh dengan berkah yang tidak ada di bulan-bulan lainnya, jangan sampai kita melalui bulan ini dengan sia-sia. Insya Allah, setelah kita melalui Bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini, amal ibadah dan iman serta taqwa kita lebih baik lagi,” tutur Zola.
Zola menambahkan, Lembaga Adat Melayu Jambi, MUI, NU, Muhammadiyah, Ormas, dan juga masyarakat, untuk berbuka puasa beersama.
“Perkirakan sekitar 500 undangan karena disesuaikan dengan ruangan, ternyata yang datang bisa 1.000 lebih, kami sangat bersyukur sekali dengan antusiasme masyarakat,” ungkap Zola.
Zola mengatakan, dengan silaturahmi tersebut, masyarakat merasa lebih lepas untuk menyampaikan aspirasinya, dan dirinya menampung keluhan-keluhannya. “Kalau memang kewenangan dari Pemkab dan Pemkot, saya sampaikan ke Pemkab dan Pemkot, apabila ini kewenangan Pemprov, tentu akan saya tindaklanjuti,” jelas Zola.
“Tadi ada juga yang menyampaikan terimakasih atas pelayanan Rumah Sakit Umum Raden Mattaher sudah membaik, tetapi tentu juga pelayanan dari para dokter dan tenaga kesehatannya terus ditingkatkan. Secara bertahap, kami akan mengupayakan untuk meningkatkan pelayanan kepada masuyarakat,” lanjut Zola.
“Saya sangat bersyukur sekali dan berterima kasih kepada semua masyarakat undangan, yang kami undang untuk berbuka puasa bersama. Kemarin mengundang kaum duafa, datang semua. Saya sangat bersyukur, dan kami akan terus lakukan ini, acara-acara buka puasa dengan masyarakat, secara bertahap dengan perwakilan-perwakilannya. Kemarin PKL sudah, tukang semir sepatu, tenaga kebersihan, petugas parkir. Insyaallah selama Bulan Ramadhan ini kita terus mengundang masyarkat untuk berbuka puasa bersama,” tutup Zola. (JP-Humas)
Gubernur Jambi, H Zumi
Zola Zulkifli,S.TP,MA kembali mengadakan buka puas bersama dengan
berbagai komponen masyarakat Provinsi Jambi, Minggu (11/06/2017).Kali
ini Zola dan istri, Hj.Sherrin Tharia Zola mengundang Tokoh Adat, Tokoh
Masyarakat, Alim Ulama, Pimpinan Ormas Islam dan Masyarakat Sekitar
untuk Buka Puasa Bersama di Rumah Dinas Gubernur Jambi. Humas
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE