Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Kapolda Jambi Brigjen Pol Yazid Fanani Dimutasi Ke BIN

Kapolda Jambi Brigjen Pol Yazid Fanani (kedua dari kiri) didampingi Wakapolda Jambi Kombes Pol. Drs. Nugroho Aji Wijayanto, S.H., M.H., saat menerima Penghargaan Penanganan Kerusuhan di Lapas Kelas II A dari Kemenkumham beberapa waktu lalu. Dok
Jambipos Online, Jambi-Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi Brigjen Pol Yazid Fanani dikabarkan dimutasi ke Badan Intenejen Negera (BIN) dengan Pangkat Bintang Dua. Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Kuswahyudi Tresnadi saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (18/4/2017) sore membenarkan mutasi ini. Kata dia, pihaknya menerima TR Selasa (18/4/2017). 

Brigjen Pol Yazid Fanani dimutasi ke BIN dan naik Pangkat jadi Bintang Dua. “Iya TR-nya hari ini. Brigjen Pol Yazid Fanani dimutasi ke Badan Intelijen Negara (BIN). Pindah ke BIN pak Yazid,” katanya. 

Brigjen Pol Yazid Fanani mulai menjabat Kapolda Jambi sejak 28 Mei 2016 lalu. Yazid Faneni Mei 2016 lalu menggantikan Kapolda Jambi Brigjen Pol Musyafak yang mendapatkan promosi jabatan dan dipercaya mengisi jabatan sebagai Kapolda Kalimantan Barat. 

Sebelum menjabat Kapolda Jambi, Brigjend Pol Yazid Fanani menjabat Direktur Tindan Pidana Tertentu Mabes Polri. Brigjend Yazid Fanani pernah menduduki berbagai jebatan penting di Polri. 

Beberapa jabatan itu diantaranya sebagai Kapolres Serang pada tahun 2007, kemudian juga pernah menduduki jabatan sebagai Kapolres Kota Bogor. Waka Polresta Jakarta Barat pada tahun 2008 dan kemudian dapat promosi sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat. 

Tahun 2011, Yazid Fanani yang masih berpangkat Kombes kala itu menjadi pamen Polda Metro Jaya dalam rangka Sespimti. Kemudian Yazid juga pernah menduduki jabatan sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri dan Koorspripim Polri. 

Karirnya terus menanjak, ia juga dipercaya sebagai Kepala Biro Perencanaan Administrasi Bareskrim Polri. Sebelum menjabat Kapolda Jambi, Yazid menduduki jabatan sebagai Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri. (JP-Lee)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar