Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Chairunnisa Erwan : PKK Berperan Penting Membangun Ketahanan Keluarga



Jambipos Online, Kuala Tungkal-Ketua Tim Pengerak Pembinaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Jambi Hj.Sherrin Tharia Zola yang diwakili oleh Ketua II TP PKK Provinsi Jambi Hj.Chairunnisa Erwan Malik mengemukakan bahwa PKK memiliki peran penting dalam membangun ketahanan keluarga. 

Hal tersebut disampaikan oleh Chairunissa dalam Pembukaan Jambore PKK Tingkat Kabupaten Tanjung Jabung Barat Tahun 2017, bertempat di Alun-alun Kuala Tungkal Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Rabu (29/3/2017)siang.

Dalam even yang dibuka oleh Bupati Tanjung Jabung Barat, H.Safrial tersebut, Chairunnisa mengatakan, PKK sangat diperlukan dalam upaya pemberdayaan masyarakat dan PKK memiliki berpotensi positif bagi masyarakat, yang kemudian diimplikasikan dalam kehidupan sehari - hari, yang turut membangun ketahanan keluarga, baik melalui sektor kesehatan, pendidikan baik ilmu maupun karakter, peningkatan pendapatan keluarga, lingkungan hidup, dan lain-lain.

Dalam sambutan tertulis Ketua TP-PKK Provinsi Jambi yang dibacakan Ketua II TP-PKK Provinsi Jambi Hj. Chairunnisa Erwan Malik menyampaikan, PKK merupakan mitra pemerintah dalam mensukseskan pembangunan di berbagai program kerja, bekerjasama dengan OPD terkait, dapat mensinergikan 10 program pokok PKK. 

Program yang sangat menunjang terutama membangun ketahanan keluarga, yang sangat ditentukan dengan koordinasi dan kerja sama disemua pihak, baik pemerintah maupun tokoh masyarakat, sehingga program TP PKK dapat ditingkatkan disemua bidang, mulai dari tingkat dasawisma desa dapat terwujud dengan baik.

“Ketahanan keluarga merupakan barometer dari kesejahteraan masyarakat, dengan semakin meningkatnya ketahanan keluarga akan semakin memperkecil angka kemiskinan dan akan mempercepat proses pembangunan," jelasnya.

Dikatakan Chairunnisa, kedepan tugas dan tantangan PKK semakin komplek dikarenakan era informasi yang sudah sangat terbuka dengan digital sampai kepelosok daerah, dengan dampak yang ditimbulkan, baik dampak positif maupun dampak negatif, tterutama bagi generasi muda, bahkan anak-anak. 

“Disinilah peran kita bersama TP PKK bagaimana menjaga generasi muda kita dan anak-anak agar tidak terkontaminasi dampak buruk era digital. Dengan memperkuat ketahanan keluarga, berarti kita sudah berupaya memperkecil ruang lingkup dampak negatif yang ditimbulkan," kata Hj. Chairunnisa. 

 “Jambore kader PKK di Kabupaten Tanjung Jabung Barat salah satu bentuk dan upaya meningkatkan dan memotivasi para kader PKK agar tetap eksis dalam membina keluarga, untuk meningkatkan ketahanan keluarga, serta meningkatkan kemajuan daerah ataupun lingkungan,” katanya.

Cairunnisa mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan mulai dari 28-30 Maret 2017, pasalnya Jamboree tersebut dapat mempererat tali silaturrahmi antar kader, juga menambah wawasan, serta meningkatkan dan menggali potensi para kader. 

“Dapat dimanfaatkan untuk bertukar pikiran dan sharing pengalaman, bagaimana memajukan peran serta TP PKK dalam memajukan pembangunan Provinsi Jambi, khususnya Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” kata Chairunnisa.

“PKK merupakan mitra pemerintah dalam mesukseskan pembangunan, berbagai program terbaik PKK dapat disinergikan dengan OPD terkait," tambah Chairunnisa.

Sebelumnya, Ketua TP PKK Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Hj.Cici Halimah Safrial megatakan, tujuan dilaksanakannya Jambore PKK tersebut adalah untuk mempererat tali silaturrahmi antar kader dan menambah wawasan peserta. “Pada Jambore ini juga diadakan lomba stan pameran serta Bazar UP2K PKK, Lomba Masak Serba Ikan, dan Lomba Pengolahan Pangan Lokal Basah dan Kering," tuturnya.

“Pada hakekatnya gerakan PKK merupakan gerakan sosial masyarakat yang tumbuh dan berkembang dari masyarakat," jelasnya.
 Senada dengan Ketua II TP PKK Provinsi Jambi, Cici Halimah juga menyampaikan bahwa PKK merupakan mitra pemerintah yang mempunyai program yang bisa membantu pemerintah secara langsung ditengah masyarakat.

“Jambore ini diikuti 905 orang anggota PKK se Kabupaten Tanjung Jabung Barat, dengan rangkaian perlombaan sebanyak 16 cabang perlombaan," pungkasnya.

Usai pembukaan, Chairunnisa Erwan malik didampingi Bupati Tanjabbar dan Wakil Bupati Tanjabbar, H.Amir Sakib, Ketua TP-PKK Kabupaten Tanjabbar berserta Kepala OPD Kabupaten Tanjung Jabung Barat atau yang mewakili meninjau stan pameran yang diselenggarakan di pelantaran Alun-alun Kuala tungkal. Turut serta pada kesempatan itersebut, unsur Forkompimda Kabupaten Tanjung Jabung Barat, camat, lurah, serta para undangan lainnya. (Humas)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar