Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Ratusan Rumah Terendam Banjir di Muarojambi dan Kota Jambi



Perumahan Namura Indah, Kecamatan Jaluko, Kabupaten Muarojambi.
Banjir di Kelurahan Kenali Besar diantaranya Rt 16, RT 32, 16, 68, Jumat 24 Februari 2017.
Banjir di Kelurahan Kenali Besar diantaranya Rt 16, RT 32, 16, 68, Jumat 24 Februari 2017.
Sebuah tembok ambruk dan menimpa rumah warga di RT 10 Kelurahan Paalmerah Kecamatan Paalmerah Kota Jambi.
Jambipos Online, Jambi-Sebanyak 300 rumah terendam banjir di Kabupaten Muarojambi akibat hujan lebat yang terjadi Jumat (24/2/2017) sejak pukul 01.00 WIB hingga pukul 05:00 Wib Jum’at. Banjir juga merendam rumah warga di Payo Lebar, Kelurahan Legok, Kecamatan Telanaipura Kota Jambi. Banjir juga merendam 150 rumah warga di Kelurahan Kenali Besar.
 
Sekitar 300 rumah yang terendam banjir tersebut berlokasi di Perumahan Namura Indah, Kecamatan Jaluko, Kabupaten Muarojambi.  Menurut Camat Jaluko, Rossa Candra Budy mengatakan, sekitar 300 rumah terendam banjir terdapat di empat Rt. Ketinggian airnya sekitar 1 meter lebih.

Hingga Jumat sore warga setempat masih memilih untuk bertahan dirumah, dan sebagian lainnya memilih untuk mengungsi di rumah tetangganya yang lebih tinggi. “Sekarang belum ada warga yang mengungsi terlalu jauh. Hanya mengungsi kerumah tetangga yang lebih tinggi,” ujar Rossa Candra.

Sementara hujan deras disertai angin kencang Jum’at dini hari juga mengakibatkan sebuah tembok ambruk dan menimpa rumah warga di RT 10 Kelurahan Paalmerah Kecamatan Paalmerah Kota Jambi.

Lurah Palmerah Kota Jambi Vansya Zainudien Natanegara membenarkan kejadian tersebut. Kata dia, tembok dengan tinggi 3 meter dan lebar 45 meter tersebut, roboh menghantam rumah warga akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada Jum’at dini hari.

“Tembok ini rencananya tempat rumah makan, milik pak Aliong dan Pak Alek Lola, tepatnya saat hujan lebat tadi malam sekitar pukul 2 tembok ini ambruk. Tidak ada korban dalam kejadian ini, hanya saja, bagian rumah warga ikut retak bahkan hancur akibat tertimpa tembok tersebut,” ujarnya.

Sementara beberapa kolam pemancingan di wilayah 16 Mayang Kota Jambi juga terendam banjir. Bahkan ada kolam pemancingan roboh akibat diterjang air hujan deras Jumat dini hari. Pemilik kolam pancing mengaku rugi akibat banjir tersebut. Karena ikan-ikan yang ada di kolam hanyut dibawah banjir. Selain itu, tempat duduk dan pondok pemancingan juga roboh.

Banjir di Kota Jambi juga terjadi di Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo Kota Jambi. Air menggenangi rumah warga terjadi akibat meluapnya sejumlah anak sungai dan tak berfungsinya drainase.

Ketinggian banjir saat ini mencapai 50 sentimeter. Sedikitnya 150 rumah warga terendam banjir. Namun sebagian warga sudah kembali ke rumah masing-masing setelah banjir mulai surut. Di Kelurahan Kenali Besar yang terendam banjir, diantaranya Rt 16, RT 32, 16, 68, dan lainnya.

Ahmad Muzaki (34) warga Kenali Besar mengatakan, banjir yang menggenangi rumah warga terjadi sekitar jam 03 subuh Jumat (24/2/2017). Air mulai masuk kedalam rumah sekitar pukul 3.30 wib. Air datang secara tiba-tiba sehingga tidak sempat menaikan barang-barang ke lebih tinggi, sehingga sebagian besar peralatan dan probot rumah terendam banjir.

Kata Ahmad, kejadian banjir setiap tahunnya ada. Terjadinya banjir itu akibat semakin menyempitnya dan pendangkalan anak sungai, sehingga ketika hujan lebat turun meluap dan meremdam wilayah Kenali. Sebagian warga sibuk membersihkan prabot rumah mereka paska terendam banjir. 

Di wilayah Muarojambi banjir terdapat di Perumahan Namura Indah, Pematang Gajah, Kecamatan Jambi Luar Kota. (JP-3)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar