Jambipos Online, Tanjabbar-Gubernur Jambi, H.Zumi Zola, S.TP,MA menghimbau masyarakat untuk
menjauhi narkoba. Himbauan tersebut disampaikan oleh Zola dalam Tabligh Akbar
Haul Sulthonul Aulia Syekh Abdul Qadir Al-Jailani Qaddasallahu Sirrahul Aziz,
Syekh Muhammad Nawawi Berjan, Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahab, Milad
ke-38 Majelis Ta'lim Al Hidayah, dan Milad ke-24 Pondok Pesantren Al Baqiyatush
Shalihat, bertempat di Pondok Pesantren Al Baqiyatush Shalihat, Kuala Tungkal,
Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Selasa (10/1/2017) siang.
Zola menyatakan, di era globalisasi, tantangan semakin
banyak, diantaranya minuman keras, narkoba, virus HIV/AIDS, pergaulan bebas,
dan perkelahian antar pelajar.
Zola mengatakan, permasalahan penggunaan dan peredaran
narkoba merupakan salah satu permasalahan yang sangat serius. Zola menyampaikan
bahwa memerangi narkoba bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga
tanggung jawab semua masyarakat.
Dikatakan oleh Zola, Presiden Republik Indonesia, Jokowi
telah menembak mati beberapa orang pengedar narkoba, meskipun banyak kritik
dari berbagai negara, sebagai pertanda bahwa permasalahan narkoba sangat serius
yang sangat masyarakat.
“Saya, Kapolda, Danrem dan seluruh bupati dan walikota se
Provinsi Jambi juga berkomitmen untuk memerangi narkoba," tegas Zola.
Zola mengungkapkan, bulan lalu, ditangkap 2 Kg sabu-sabu di
Jambi, dan pada tanggal 4 Januari 2017, sindikat internasional dengan nilai
narkobanya Rp14 miliar yang siap diedarkan, juga ditangkap di Jambi.
Zola mengemukakan, untuk menjauhi dan memerangi narkoba,
harus dilakukan langkah-langkah strategis yang dapat membentengi anak-anak dan
seluruh anggota keluarga, mulai dari keluarga dan dengan pembekalan agama.
Zola sangat mengapresiasi peringatan haul ini yang telah
dilakukan secara rutin di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. "Saya
berterimakasih diundang dalam Haul ini. Zola berharap silaturahim dengan masyarakat
Tungkal dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat terus terjaga.
Zola menghimbau masyarakat untuk meneladani para penyiar
agama yang diperingati dalam haul tersebut. Terkait milad Pondok Pesantren Al
Baqiyatush Shalihat, Zola berharap agar pondok pesantren tersebut terus
berkarya menempa akhlak santri dan santriwati. "Nilai tambah pondok
pesantren sangat penting, selain memberikan ilmu pengetahuan, juga melakukan
pembinaan akhlak," tambah Zola.
Zola mohon didoakan agar dapat bertugas semaksimal mungkin
untuk masyarakat Provinsi Jambi. Setelah itu, Zola memberikan sahadah (piagam
penghargaan) kepada Maturigi bin Abdul Hattah, santri yang berhasil menghafal
Al-Qur'an 30 zuz, dan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jambi, Hj.Sherrin Tharia
Zola memberikan piagam penghargaan kepada 7 (tujuh) orang santriwati yang hafal
Al-Qur'an 30 zuz.
Selanjutnya, Zola diberi kehormatan untuk melakukan
peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Al Baqiyatush Shalihat.
Wakil Ketua DPD RI, Farouk Mummad mengharapkan dan menghimbau
masyarakat semakin rajin membaca dan mengamalkan Al-Qur'an.
Ketua Panitia, H.Anwar Sadat berharap haul di Kabupaten
Tanjung Jabung Barat menjadi haul di Provinsi Jambi secara luas.
Anwar Sadat mengatakan bahwa pihak Pondok Pesantren Al
Baqiyatush Shalihat akan melakukan pembangunan rusunawa pondok putri Pondok
Pesantren Al Baqiyatush Shalihat. "Insyaallah, satu tahun akan selesai
kita bangun dengan dana swadaya masyarakat kita," ujar Anwar Sadat.
Selanjutnya, Pimpinan Pondon Pesantren Darul Hijrah Tegal,
Jawa Tengah Al Habib Thohir Bin Abdullah Al Kaaf memberikan ceramah agama.
Walikota Jambi, H.Sy.Fasha, Anggota DPR RI Dapil Provinsi
Jambi, H.Bakri, Anggota DPD RI Dapil Provinsi Jambi, Abubakar Jamalia, yang
mewakili Bupati Tanjung Jabung Barat, serta para undangan lainnya turut hadir
dalam acara tersebut. (Humas Prov Jambi/ADV)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE