Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


SAH: Masalah Penistaan Agama, Jangan Ada yang Merasa Kebal Hukum di Republik Ini


Sutan Adil Hendra (Gerindra) Anggota Komisi X DPR RI Dapil Provinsi Jambi.IST


Jambipos Online, Jambi-Saya Harap semua pihak dapat menahan diri terhadap mencuatnya dugaan penistaan agama yang dilakukan salah seorang calon Gubernur DKI Basuki Tjahaya Purnama baru - baru ini. Pernyataan ini saya sampaikan menanggapi rencana aksi besar - besaran Jumat 4 November 2016 nanti di Jakarta.

Untuk itu saya menghimbau kita semua dapat memisahkan antara persoalan hukum dan persoalan politik. Secara politik kita semua menerima kehadiran pak Ahok di panggung politik, karena itu realitas demokrasi Indonesia yang majemuk, tapi untuk masalah hukum kita juga harus mendorong masalah penistaaan diselesaikan dalam koridor hukum.
 
Jangan ada kesan seseorang kebal hukum dengan posisi yang miliki, patron yang ia punyai dan merasa tidak tersentuh hukum. Ini bahaya bagi negara kita, rasa keadilan masyarakat terusik, dan niatan untuk berunjuk rasa hari Jumat tadi harus dimaknai sebagai bentuk keadilan sama di mata hukum, siapapun orangnya.

Di sinilah peran negara harus hadir untuk memberi keadilan hukum yang sama terhadap warga negara. Jangan seolah memberi perlindungan kepada oknum masyarakat yang karena kepentingan politiknya dengan mudah menghina keyakinan kelompok lain.

Apa bedanya pak Ahok dengan warga masyarakat lain, jika ia memang menistakan agama proseslah ia sesuai hukum yang berlaku, jangan mengorbankan semangat kebhinekaan kita yang selama ini terjaga.

Namun Saya juga berpesan pada masyarakat yang ingin melakukan aksi demontrasi untuk melakukannya dengan damai, tertib dan tanpa mengintimidasi kelompok masyarakat lain. Kalau bukan kita siapa lagi, kalau bukan sekarang kapan lagi. (Sutan Adil Hendra (Gerindra) Anggota Komisi X DPR RI Dapil Provinsi Jambi)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar