Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Kota Jambi Siaga, Ratusan Rumah Terkepung Banjir


Proyek Pintu Pengendali Banjir Sijenjang Kota Jambi, Sabtu 19 Nopember 2016. Proyek “Jambi Port Control” ini dibangun Balai Wilayah Sungai VI PU Provinsi Jambi secara multi years melalui dana APBN 2013-2016. Foto Asenk Lee Saragih.


Jambipos Online, Jambi- Sedikitnya 500 rumah di Kota Jambi hingga Selasa (22/11) masih terkepung banjir menyusul meluapnya Sungai Batanghari yang membelah kota itu. Rumah tersebut tersebar di beberapa kelurahan di Kecamatan Telanaipura, Penyengatrendah, Pelayangan dan Danau Teluk. Tingginya genangan air membuat akses jalan terputus.

Pantauan SP di Kelurahan Legok dan Pulaupandan, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi, Selasa (22/11), ratusan rumah warga terisolir. Banjir membuat jalan ke permukiman terputus, sehingga anak-anak dan warga yang melakukan kegiatan di luar rumah terpaksa menggunakan sampan. Namun belum ada warga yang mengungsi. Warga masih bertahan di rumah mereka yang mayoritas berbentuk panggung.

“Belum ada warga yang mengungsi karena air belum menyentuh lantai rumah panggung. Namun warga sulit melakukan kegiatan di luar rumah karena jalan ke permukiman terendam banjir. Kalau banjir naik hingga 50 cm lagi, warga terpaksa mengungsi,” kata Heri (50), warga Legok, Kota Jambi.

Sementara itu alat pengukuran ketinggian luapan atau debit Sungai Batanghari di Taman Tanggo Rajo, tepian Sungai Batanghari, Kota Jambi, Selasa (22/11) pagi, mencapai 13,20 meter atau masuk status Siaga. Bila luapan sungai tersebut mencapai 13,80 meter, banjir masuk status Siaga IV dan ribuan warga harus dievakuasi.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi, Arief Munandar melalui Kepala Seksi Kesiapsiagaan BPBD Provinsi Jambi, M Dalmanto mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan puluhan perahu karet dan kayu untuk mengantisipasi terus meluapnya Sungai Batanghari.

“Jika banjir di Kota Jambi masuk status Siaga IV dengan ketinggian luapan mencapai 13,80 meter, pihaknya akan mengevakuasi warga. Untuk saat ini, status banjir masih Siaga, warga hanya diimbau siap-siap mengungsi. Kami juga sudah menyiapkan tenda di beberapa lokasi, yakni di Penyengat Rendah dan lapangan Buluran, Telanaipura, Kota Jambi,” katanya. (SP)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar