Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Zumi Zola Akui Infrastruktur di Tanjabtim Masih Terbelakang




Jambipos Online, Muarasabak-Gubernur Jambi H Zumi Zola mengakui bahwa pembangunan infrastruktur di Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) masih terbelakang, khususnya jalan ke pedesaan. Pembangunan infrastruktur menjadi salah satu prioritas pembangunan Gubernur Jambi, Zumi Zola Zulkifli. 

Gubernur Jmabi juga memprioritaskan pembangunan jalan provinsi yang ada di Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim). Menurut Zumi Zola, ada beberapa jalan provinsi di Tanjabtim direncanakan pembangunannya pada tahun 2017. 

“Jalan-jalan provinsi misalnya jembatan masih ada dua lagi. Jalur dari Sabak Timur sampai ke Rasau masih ada dua lagi jalan melawati jembatan besar. Dan juga jalan-jalan lainnya saya koordinasikan dengan pak bupati melewati Musrenbang provinsi nantinya,” ungkap Zola, usai menghadiri hari jadi Tanjabtim ke 17, Rabu (26/10/2016).

Zola juga akan menyampaikan kepada kementerian PU terhadap jalan-jalan berstatus Nasional. “Karena memang dananya ini kan terbatas. Pemprov saja defisit Rp400 miliar tahun ini. Tahun depan mudah-mudahan tidak seperti itu,” ujarnya.

“Ini tantangan. Kita tidak bisa mengeluh, kita akan cari solusinya seperti apa. Bagi-bagi tugas Pemkab dan Pemprov apa saja yang mesti dibangun dan harus ada skala prioritas,” katanya. (JP-03)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar