Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Polda Jambi Manfaatkan Media Sosial Untuk Ciptakan Opini Positif Polri



Polda Jambi Manfaatkan Media Sosial Untuk Ciptakan Opini Positif Polri
Jambipos Online, Jambi-Bidang Humas Polda Jambi mengadakan pelatihan kehumasan tentang pengelolaan media sosial dalam rangka menciptakan opini positif bagi Polri, Rabu (22/9/16). Pelatihan itu dalam rangka menciptakan kepercayaan masyarakat terhadap keberadaan Polri sebagai pelindung masyarakat.

Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan di Lantai 4 Gedung Utama Mapolda Jambi ini diikuti oleh 82 Peserta yang berasal dari Polres dan Polsek  Jajaran Polda Jambi.

Sebagai Narasumber dari kegiatan Pelatihan, Bidang Humas Polda Jambi mengundang beberapa akademisi yang berkompeten dalam hal pengelolaan media sosial seperti Iwan Maskun dari Icitap, Mursyid Songsang dari PWI Jambi, Suroto dari STIKOM DB, Sahuri Lasmadi dari Universitas Batanghari dan Agung dari Tribratanews Jakarta.

Kabid Humas Polda Jambi AKBP Kuswahyudi Tresnadi menjelaskan tentang strategi dalam membangun citra organisasi Polri melalui media sosial. Mengapa harus pilih media sosial (facebook, twiter dll), karena hanya perlu akses internet dengan biaya yang murah.

Tidak perlu memikirkan biaya perawatan media sosial tersebut, tidak perlu memikirkan sistem keamanan media sosial tersebut dan menentukan strategi yang tepat untuk memanfaatkan media sosial sehingga bisa digunakan untuk kepentingan organisasi.

Dalam medsos tersebut admin haruslah bisa dalam penyajiaan informasi, pelayanan publik, Counter Opini terbatas, perang opini dll, untuk fungsi admin medsos sebagai stabilisator, mediator, confirmation, pengumpulan informasi, akuntabilitas publik, crime preventif dan law enforcement.

“Dengan adanya pelatihan ini bisa meningkatkan pengetahuan dan mengelola dan memanfaatkan medsos sebaik mungkin. Karena teknologi infomasi sekarang ini  berkembang secara cepat,” katanya.

Kegiatan pelatihan yang berlangsung selama dua hari tersebut berjalan dengan aman, tertib dan lancar. (LAERSHI Polda Jambi)





Polda Jambi Manfaatkan Media Sosial Untuk Ciptakan Opini Positif Polri

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar