Gubernur Jambi Apresiasi Pelaksanaan
Jambipos Online, Jambi-Gubernur Jambi H Zumi Zola mengapresiasi pelaksanaan Festival
Beduk dan Baca Takbir yang dilaksanakan Remaja Mesjid Agung Al - Istiqomah
Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Festival itu juga kali pertama
dihadiri Gubernur Jambi setelah 13 tahun dilaksanakan.
“Pelaksanaan Festival Beduk dan Baca Takbir sangat positif
bagi masyarakat, khususnya bagi pemuda. Oleh karenanya harus terus
ditingkatkan. Festival yang dilakukan Remaja Mesjid Agung Al - Istiqomah Kuala
Tungkal ini harus diabadikan sepanjang masa,” demikian diungkapkan Gubernur
Jambi Zumi Zola saat pembukaan Festival Beduk dan Baca Takbir Remaja Mesjid
Agung Al - Istiqomah Kuala Tungkal, bertempat di halaman Mesjid Agung Al-Istiqomah
Kuala Tungkal, Kelurahan Tungkal III, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung
Jabung Barat, Rabu (14/9) malam.
Zola sangat mengapresiasi Festival Beduk dan Baca Takbir
sebagai wujud kreativitas, khususnya pemuda, yang sangat bermanfaat dalam
menyikapi dampak negatif modernisme dengan hal-hal religius.
Dia juga berharap, Festival Beduk dan Baca Takbir tersebut
bisa membentengi pemuda dari hal-hal negatif serta untuk melestarikan warisan
leluhur. "Jangan sampai budaya warisan leluhur kita terkikis oleh kemajuan
zaman. Melihat antusias masyarakat, saya berharap acara ini bisa terus
dilaksanakan, bahkan ditingkatkan,” katanya.
Zumi Zola sangat menghargai semangat yang dimiliki remaja
mesjid, serta mengharapkan agar semangat tersebut bisa dicontoh oleh remaja
mesjid lainnya. Selain itu, Zola mohon doa dari masyarakat, agar dirinya dan
Wakil Gubernur Jambi, H.Fachrori Umar bisa melaksanakan amanah sebagai Gubernur
dan Wakil Gubernur Jambi dengan sebaik-baiknya.
Selanjutnya, Zola memberikan sumbangan Rp10 juta kepada
panitia Festival Beduk dan Baca Takbir, untuk digunakan dalam kegiatan Festival
Beduk dan Baca Takbir tersebut. Setelah itu, Zola melakukan pemukulan beduk
sebagai pertanda dimulainya Festival Beduk dan Baca Takbir Tahun 2016.
“Saya sangat senang dengan acara ini, terutama dengan
kreativitas pemuda. Ternyata sudah dilaksanakan selama 13 tahun, artinya apa,
artinya sudah menjadi bagian dari tradisi, dan ini harus diteruskan,"
tutur Zola.
Zola mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari
syiar Islam, dan syiar Islam tersebut harus terus ditingkatkan.
Sebelumnya, Ketua Panitia, M.Nasir menyatakan, baru kali
ini acara Festival Beduk dan Baca Takbir dihadiri oleh Gubernur Jambi.
M.Nasir mengatakan, Festival Beduk dan Baca Takbir tahun
ini merupakan yang ke-13 dalam rangka memeriahkan Idul Adha, dengan tujuan
untuk mengajak pemuda untuk mencintai ajaran Islam dan hari-hari besar Islam.
M.Nasir berharap pembangunan religi di Kabupaten Tanjung
Jabung Barat terus berkembang, serta agar kehadiran Gubernur Jambi beserta
istri, Hj.Sherrin Tharia Zola bisa menambah semangat para peserta Festival
Beduk dan Baca Takbir dan juga masyarakat.
Festival Beduk Tahun 2016, lanjut M.Nasir, diikuti 30 grup,
dan peserta dibatasi karena keterbatasan waktu dan keterbatasan pendanaan. Meskipun
nama acaranya Festival Beduk dan Baca Takbir Remaja Mesjid, namun ada juga
peserta dari kelompok anak.
Tampak masyarakat sangat antusias menyaksikan Festival
Beduk dan Baca Takbir tersebut meskipun berlangsung sampai larut malam. Turut
hadir pada acara itu, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, H.Amir Sakib, para
tokoh agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat. (JP-04)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE