Taksi Sepakat yang tenggelam ke dalam kolam dermaga 004 Terminal Penumpang Nusantara Pura II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. (Suara Pembaruan/ Carlos Roy Fajarta Barus) |
Jambipos Online, Jambi-Medi (24) warga Dusun Tuo, Balai Rejo RT 001 Tebo Ilir ini sedianya akan menikah pada 24 September mendatang.(Baca Juga: 4 Warga Jambi Tewas Dalam Musibah Taksi Tenggelam di Tanjung Priok )
Namun naas, dia tewas bersama 3 teman ABK lainnya, saat taksi yang
ditumpanginya nyemplung ke dalam kolam 004 Dermaga Tanjung Priok,
Jakarta Utara pada Senin dini hari, 5 September 2016.
Menurut salah satu keluarga Medi di Jakarta, korban akan dimakamkan di kampung halamannya di Jambi.
“Saya dapat kabar dari keluarga Medi di Jambi. Dari sana bilang kalau
Medi kecelakaan dan dibawa ke RSCM. Akhirnya saya ke sini,” ujar
keluarga Medi, Fikri saat mengurus jenazah Medi di RSCM, Salemba,
Jakarta Pusat, Senin.
Fikri mengatakan masih berkomunikasi dengan pihak perusahaan tempat Medi bekerja.
“Saat ini sedang menunggu pihak perusahaan untuk koordinasi lagi
nanti dengan RSCM. Rencananya jenazah Medi mau dibawa ke Jambi,” ucap
Fiki.
Sepupu Medi yang lainnya, Heri juga hadir di lokasi. Heri mengatakan
bahwa pihak perusahaan bersedia membantu proses administrasi.
“Saya komunikasi lewat telepon dengan pihak perusahaan. Pihak
perusahaan bersedia membantu kepulangan jenazah Medi ke Jambi,” tutur
Heri.
Menurut Heri, Medi sudah bekerja sekitar 2 tahun dengan menjadi anak
buah kapal. Ia menyayangkan kejadian ini, sebab tak lama lagi Medi
merencanakan pernikahannya. “Tanggal 24 September nanti, Medi akan menikah rencananya,” kata Heri.
Empat ABK Tongkang Totot II Jambi tewas di Jakarta saat taksi yang mereka tumpangi tercebur ke kolam dermaga Tanjung Priok pada Senin dini hari sekitar pukul 02.00 WIB, Senin 5 September 2016.
Berikut data lengkap empat ABK tersebut:
1. Heriyansyah, Laki-laki, Pelaut, Tanjung 19-11-1989, al Tanjung RT 16 Kumpeh Kabupaten Muaro Jambi.
2. Medi, Dusun Tuo 09-12- 1991, Laki-laki, Pelaut, alamat Balai Rejo RT 001 Kota Ilir Tebo Jambi.
3. Yusarmanto, Jambi 08-09-1978, Laki-laki, Pelaut, alamat Jalan H.M Yusuf Nasri RT 002 Wijayapura, Jambi Selatan.
4. M Amin Hudori, Jambi 11-05-1985, Laki-laki, Buruh Harian Lepas, alamat Jalan Raden Patah RT 008 Sijenjang Jambi Timur.
(JP-04)
Empat ABK Tongkang Totot II Jambi tewas di Jakarta saat taksi yang mereka tumpangi tercebur ke kolam dermaga Tanjung Priok pada Senin dini hari sekitar pukul 02.00 WIB, Senin 5 September 2016.
Berikut data lengkap empat ABK tersebut:
1. Heriyansyah, Laki-laki, Pelaut, Tanjung 19-11-1989, al Tanjung RT 16 Kumpeh Kabupaten Muaro Jambi.
2. Medi, Dusun Tuo 09-12- 1991, Laki-laki, Pelaut, alamat Balai Rejo RT 001 Kota Ilir Tebo Jambi.
3. Yusarmanto, Jambi 08-09-1978, Laki-laki, Pelaut, alamat Jalan H.M Yusuf Nasri RT 002 Wijayapura, Jambi Selatan.
4. M Amin Hudori, Jambi 11-05-1985, Laki-laki, Buruh Harian Lepas, alamat Jalan Raden Patah RT 008 Sijenjang Jambi Timur.
(JP-04)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE