Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Dirlantas Polda Jambi Kunjungi Samsat Kota Jambi

Dirlantas Polda Jambi, Kombes Pol Chiko Ardwiatto, Sik, MHum dalam kunjungannya ke Samsat Kota Jambi Kamis, (4/8/2016). Humas Polda Jambi
Jambipos Online, Jambi-Dirlantas Polda Jambi, Kombes Pol Chiko Ardwiatto, Sik, MHum dalam kunjungannya ke Samsat Kota Jambi Kamis, (4/8/2016) mengatakan, "samsat harus memberikan pelayan informasi kepada masyarakat dengan baik".
Tepat 1 (satu) minggu yang lalu,  Dirlantas Polda Jambi melakukan Sidak ke samsat pada tanggal 27 Juli 2016, dan Kamis 4 Agustus 2016 Dirlantas mengecek kembali samsat. 

"Hal ini saya lakukan agar apa yang menjadi kebijakan saya sebagai Koordinator Samsat, dapat dilaksanakan dengan sebaik baiknya, dan hal ini terus saya lakukan agar pelayanan kepada masyarakat disamsat dalam hal memberikan pelayanan regident ranmor, PKB/BBNKB serta SWDKLLJ dapat berjalan tanpa ada komplain dari masyarakat," katanya.
 
Dalam kunjungannya kali ini, Dirlantas mengecek kesiapan pelaksana samsat, sarana dan prasarana, pelayanan informasi, loket pendaftaran serta loket penyerahan, tempat pembayaran serta mekanisme pelayanan samsat.

"Minggu yang lalu saya perintahkan untuk memasang CCTV, serta menunjuk personel pelayanan informasi. Hal ini sudah dilaksanakan. Saya berharap kepada stakeholder untuk mendukung kebijakan ini. sebab dengan pelayanan yang baik disamsat, mendorong masyarakat tertib membayar pajak dan hal ini tentu berpengaruh terhadap peningkatan pendapatan daerah," ujar Dirlantas.

Adapun beberapa penekanan Dirlantas pada kantor Samsat Kota Jambi antara lain:
1. Customer Service atau pemberian informasi terkait regident ranmor, pembayaran PKB dan BBNKB serta SWDKLLJ kepada masyarakat harus ditingkatkan.
2. Percepatan pelayanan sesuai janji pelayanan di tiap tiap kelompok kerja.
3. Pengeras suara microphone harus tersedia dengan baik.
4. Perbaikan sistem FIFO
5.Mekanisme pembayaran pajak pada Bank Jambi, harus komputerisasi, jangan manual.
6. Pelayanan dengan 3S (senyum, sapa, salam).


(JP-05)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar