Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Gubernur Jambi H Zumi Zola Tinjau Beberapa Sekolah di Kota Jambi


Jambipos Online, Jambi-Dihari Pertama masuk sekolah bagi siswa sekolah baik SD, SMP maupun SMA di Kota Jambi, Gubernur Jambi H. Zumi Zola Zulkifli, S.TP. MA langsung turun kelapangan untuk meninjau beberapa sekolah di Kota Jambi, Senin (18/07/2016).

Beberapa hari yang lalu Gubernur H. Zumi Zola menghimbau orang tua siswa agar turut serta mengantarkan anaknya pada hari pertama masuk sekolah setelah libur panjang dan memasuki tahun ajaran baru 2016/2017.

Dengan didampingi Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Rahmad Derita sekolah yang pertama kali dikunjungi oleh orang nomor satu di Provinsi Jambi tersebut adalah SMP Negeri 1 Kota Jambi dan kemudian dilanjutkan ke SD Negeri 1/IV Jambi Timur Jln. MW Maramis, Kelurahan Sulanjana serta kemudian dilanjutkan dengan meninjau SMA Negeri 5 Kota Jambi.

Pada saat diwawancarai oleh rekan-rekan media Gubernur Zola menyampaikan bahwa sesuai instruksi dari Menteri Pendidikan Anies Baswedan, orang tua murid agar mengantarkan anaknya dihari pertama masuk sekolah.

Disamping perkenalan orang tua murid dengan guru juga sebagai silaturrahmi yang baik, sebagai penitipan anak agar si anak mendapatkan pelajaran yang baik serta sebagai semangat baru atau motivasi untuk anak didik yang akan belajar. "Kegiatan pengenalan sekolah itu baik, asalkan tidak ada lagi penekanan terhadap fisik maupun mental terhadap anak - anak didik." jelas Gubernur.

Gubernur Jambi juga menghimbau kepada Dinas Pendidikan agar tidak ada lagi pungutan-pungutan yang tidak jelas apapun alasannya agar tidak mengurangi rasa kepercayaan masyarakat terhadap kredibilitas dunia pendidikan.

Selain itu Gubernur Jambi juga menyampaikan bahwa tentang adanya isu pungutan-pungutan liar yang disampaikan oleh masyarakat kepada dirinya, hal tersebut juga telah diinstruksikannya kepada pihak Dinas Pendidikan. 
 
"Saya sudah instruksikan kepada Dinas Pendidikan agar tidak ada pungutan yang diluar ketentuan, kalaupun ada pungutan harus ada payung hukumnya dulu, harus jelas. Setiap sekolah butuh pembangunan tapi jangan sampai melanggar aturan yang sudah dibuat, untuk itu perlu adanya koordinasi antara sekolah dan Dinas Pendidikan," tegas Zola. (Sapra Wintani)


Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar