Jambipos Online, Jambi-Wakil Gubernur (Wagub) Jambi DR. Drs.
H. Fachrori Umar M.Hum mengatakan dengan peningkatan fasilitas kesehatan dan
penunjang rumah sakit yang lengkap harus diimbangi dengan peningkatan mutu dan
kualitas layanan terhadap masyarakat serta peningkatan SDM yang berkualitas.
Demikian dikatakan H. Fachrori Umar saat syukuran peningkatan
Fasilitas Kesehatan dan Penunjang Rumah Sakit Bhayangkara Jambi, bertempat
dihalaman depan Rumah Sakit Bhayangkara Jambi, Rabu (06/04/2016).
Rumah Sakit Bhayangkara merupakan rumah sakit negeri Klas
IV dalam peningkatan Fasilitas Kesehatan dan penunjang rumah sakit naik menjadi
Klas III. Dalam sambutan dan arahannya Wagub menyampaikan, dalam pertumbuhan
rumah sakit saat ini begitu banyak, sudah menjadikan suatu kompetisi yang
semakin ketat dan masyarakat semakin selektif serta memiliki pilihan yang luas
untuk menentukan pilihannya.
“Dengan peningkatan fasilitas kesehatan dan penunjang rumah
sakit yang lengkap harus diiringi dengan peningkatan pelayanan terhadap
masyarakat,” katanya.
Dikatakan, Pemerintah Provinsi Jambi melalui visi dan misi
Jambi Tertib Unggul Nyaman Tangguh Adil dan Sejahtera (TUNTAS) telah meletakkan
pembangunan kesehatan sebagai salah satu prioritas dalam pembangunan. “Ini
artinya begitu seriusnya Pemerintah Provinsi Jambi dalam upaya peningkatan kesehatan
masyarakat dan peningkatan SDM didaerah dan kota yang pilarnya ada pada bidang
pendidikan dan kesehatan,” ujarnya.
Wagub juga mengatakan dengan pasilitas yang telah dibangun
begitu megah agar dapat dimanfaatkan untuk bersama. “Siapapun boleh datang
kesini untuk berobat,” katanya.
“Dalam rangka menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)
peningkatan mutu layanan sangat diperlukan, akreditasi secara berkala merupakan
hal yang sangat penting untuk peningkatan kompetensi tenaga kesehatan,”
katanya.
H. Fachrori Umar menambahkan, upaya lain yang perlu
dilakukan oleh pihak rumah sakit yaitu, mengembangkan kearifan lokal yang
merupakan nilai plus untuk menambah daya saing layanan kesehatan. “Karena Bagai
manapun bangsa kita terkenal dengan budaya gontong-royong, keramah tamahan dan
keakraban yang erat dan sulit ditiru oleh bangsa lain, kita harus ramah pada
pasein banyak senyum, layani dengan sepenuh hati,” tambahnya.
Kapolda Jambi Brigjend Pol Musafak menjelaskan, dengan naik
tingkatnya status rumah sakit Bhayangkara diharapkan pelayanan bagi masyarakat
jambi bisa terlayani dengan lebih baik lagi. “Saya berharap dengan naiknya
status peningkatan rumah sakit ini pelayanan semakin bagus dan
berkualitas," jelas Kapolda.
Kapolda harapkan masyarakat jambi bisa mengunakan fasilitas
yang berada di rumah sakit Bhayangkara ini. Selain itu dia juga mengatakan,
peralatan yang dimiliki rumah sakit Bhayangkara ini sudah cukup memadai dan
bisa melayani dengan baik.
“Diantara peralatan yang baru Swit sken, ini ada alat USG
empat dimensi yang baru serta klinik cuci darah serta peralatan fisioterapi
juga sudah lengkap serta peralatan lainnya, ini semua untuk peningkatan
pelayanan terhadap masyarakat,” ujarnya.
Usai peresmian Wagub yang didampingi Kapolda Jambi
melakukan peninjauan diruangan Radiologi Rumah Sakit Bhayangkara Jambi. Turut
serta pada kesempatan ini Ketua TP-PKK Provinsi Jambi Hj. Sherrin Tharia Zola,
Karumkit Tingkat 1 Polpus Raden Said Sukamto Brigjen Pol Dr. Didit Agus Mintadi
SP. JP. DFM, Ketua Bhayangkara Polda Jambi, unsur Forkompimda Provinsi Jambi
Para Jajaran Polda Jambi serta para undanganlainnya. (Sapra Wintani/Humas Prov
Jambi)
0 Komentar
Komentar Dilarang Melanggar UU ITE