Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Jangan Hentikan Pembangunan Relokasi Pasar Angso Duo



Batu Pertama: Gubernur Jambi H Hasan Basri Agus (HBA) (menunduk) didampingi Walikota Jambi Sy Fasya saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Kota Jambi, Jumat (27/6/2014).Foto Asenk Lee Saragih.



Map Atau Desighn Pasar Angso Duo Jambi Modern. Dok Asenk Lee Saragih.
Kedepankan Kepentingan Ribuan Pedagang
 
Jambipos Online, Jambi-Komitemen kepedulian Gubernur Jambi Periode 2010-2015 H Hasan Basri Agus (HBA) terhadap pedagang Pasar Angso Duo Kota Jambi sudah dibuktikan sejak  peletakan batu pertama pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Kota Jambi, Jumat 27 Juni 2014 lalu. Dukungan Pemerintah Kota Jambi juga sudah bulat untuk merelokasi pasar tradisional terbesar di Kota Jambi tersebut.

Niat baik itu jugalah yang harus diteruskan Gubernur Jambi Periode 2016-2021 H Zumi Zola. Ribuan pedagang menggantungkan mata pencahariannya di pasar Angso Duo. Kini pasar lama Angso Duo  sudah kumuh dan perlu untuk direlokasi. 

HBA saat meninjau pembangunan relokasi pasar itu Rabu 25 Maret 2015 berjanji dan dia terus mendorong dan memantau supaya Pasar Angso Duo Jambi jadi pasar baru yang modern, bersih, dan nyaman.

Lepaskan kepentingan politik atau kepentingan lain dari proyek relokasi Pasar Angso Duo Jambi. Kedepankan niat baik dan komitmen pemerintah untuk menfasilitasi pedagang dengan lapak berjualan yang layak.  

Ketua Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) Jambi Adhi Putra Siaga pernah mengatakan, dimulainya peletakan batu pertama relokasi Pasar Angso Duo Jambi menjadi awal cerah bagi pedagang.
Dirinya juga memberikan apresiasi kepada Gubernur Jambi Hasan Basri Agus yang mampu mewujudkan cita-cita ribuan pedagang di Pasar Angso Duo Kota Jambi. 

Sementara Kepala Kantor (Kakan) Pasar Jambi, Duria Sunita mengatakan, ada tiga versi data pedagang di Pasar Angsoduo. Berdasarkan SK Walikota Nomor 691 dan Nomor 917 Tahun 2012, tercantum 2.688 pedagang tetap yang menempati los, kios, toko yang dilampiri dengan nama, letak dan ukuran los.

Gubernur Jambi H Zumi Zola (tengah) didampingi Kabid SDA PU Provinsi Jambi Ibnu Ziady (kanan) saat meninjau Pembangunan Relokasi Pasar Angso Duo Jambi Maret 2016 lalu. IST

Sementara untuk PKL, sesuai keputusan Kepala Kantor (Kakan) Pasar Jambi Nomor 651 Tahun 2012 berjumlah sebanyak 514 PKL. Dengan demikian jumlah pedagang jika ditambahkan dengan  PKL sebanyak 3. 202 pedagang. Data tersebut resmi dari Dinas Pasar Kota Jambi.

Kebutuhan ribuan pedagang harus menjadi alasan mendasar agar pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Jambi harus diteruskan. Pihak terkait juga diminta untuk mengedepankan tujuan, niat baik itu dengan tidak menyalahi hukum dan aturan yang berlaku. Menghentikan pembangunan, berarti membunuh pencaharian pedagang.

HBA saat meninjau pembangunan relokasi pasar itu Rabu 25 Maret 2015 berjanji dan dia terus mendorong dan memantau supaya Pasar Angso Duo Jambi jadi pasar baru yang modern, bersih, dan nyaman. Pasar Angso Duo Jambi itu akan diwujudkan secara baik untuk masyarakat umum maupun untuk para pedagang di Pasar Angsoduo Modern tersebut. 

“Hari ini saya meninjau pembangunan Pasar Angso Duo Jambi. Pasar yang selama ini diidam-idamkan oleh masyarakat kita. Termasuk juga para pedagang. Kita harapkan nanti kedepan, konsepnya pasar ini nanti bersih, walaupun pasar basah tetapi tetap bersih. Itu sebabnya, kita sudah sepakat dengan kontraktor bahwa mulai dari pembangunan jalan nanti rigid beton. Drainase harus bagus dan besar. Kekuatannya juga harus bagus. Sehingga pasar ini betul-betul pasar yang kita banggakan dan bersih, itu yang kita harapkan,” ujar HBA saat itu.

HBA juga berharap nanti masyarakat ataupun pedagang Angso Duo Jambi agar nanti betul-betul pas saatnya selesai. “Supaya mereka segera pindah ke tempat yang baru. Sehingga nanti bekas Pasar Angso Duo lama akan djadikan ruang terbuka hijau. Itu konsep pasar Kota Jambi. Kedepan, kerjasama Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemerintah Kota Jambi untuk mewujudkan Kota Jambi ini bersih sebagai ibukota provinsi, menawan, menarik, apalagi dengan adanya jembatan pedestrian, akan bisa terwujud,” ujar HBA.

“Alhamdulillah, terus berlanjut pembangunan Pasar Angso Duo. Terima kasih kawan kawan LSM, Jurnalis, Pemerintah Provinsi Jambi dan DPRD Provinsi Jambi dan semua yang peduli. Percepatan pembangunan pasar komitmen yang utama dari Eraguna. Agar tahun ini (2016) segera dapat berfungsi sebagai pasar tradisional modern terbesar di Jambi,” ujar Mulyadi Afrinal Tanjungbajuree, Humas PT Eraguna.

Pembangunan Pasar Angso Duo oleh PT Eraguna Bina Nusa (PT EBN) pertanggal 9 April 2016 sudah memasuki jatuh tempo dengan masa kerja 18 bulan. Progres yang harusnya sudah mencapai 80 persen belum bisa terwujud sehingga kontrak pekerjaan hingga kini terus dilanjutkan.

Namun Gubernur Jambi H Zumi Zola meminta petunjuk dari kajian hukum dari pihak Kejaksaan Tingi Jambi yang sebelumnya sudah MoU dengan Gubernur Jambi untuk mengawal dan mengawasi kinerja di Pemerintahan Provinsi Jambi melalui Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintahan dan Pembangunan Daerah (TP4D).

Sebelumnya, PT EBN juga sudah dilaporkan ke Polda Jambi terkait kasus penipuan material batako dalam pembangunan Pasar Angso Duo ini. Terlepas dari proses hukum, pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Jambi harus tetap dilanjutkan dengan kepentingan pedagang, bukan kepentingan lain.

Secercah Harapan Pedagang

Ribuan pedagang Pasar Tradisional Angso Duo Kota Jambi kini boleh bernafas lega dengan secercah harapan memiliki lapak atau kios berdagang yang layak. Betapa tidak, hampir sepuluh tahun lebih lamanya, rencana relokasi pasar induk tradisional terbesar di Jambi sempat terkatung-katung. Namun kini sudah menunjukkan titik terang dengan sudah dibangunnya relokasi tersebut.

Peletakan batu pertama pembangunan pasar itu oleh Gubernur Jambi H Hasan Basri Agus (HBA) Jumat 27 Juni 2014 lalu, sebagai titik cerah harapan ribuan pedagang itu.

Salah satunya adalah N br Sumbayak (40), seorang pedagang sayuran di Pasar Tradisional Angso Duo Jambi. Wajahnya pagi itu tampak sumbringah karena melihat perkembangan pembangunan relokasi tersebut. 

Seyumannya menampakkan aura kebahagiaan saat dirinya mengetahui sudah mulai rampungnya  pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Jambi tersebut. Secercah harapan dari N br Sumbayak ini bisa memiliki lapak atau kios berjualan pada lokasi baru Angso Duo Jambi nantinya.

Selama ini N br Sumbayak harus bertahan dengan lapak yang darurat di jalan dalam pasar Angso Duo Kota Jambi. Keluhan demi keluhan telah diutarakan N br Sumbayak dengan pedagang lainnya. Kini keluhan mereka mulai terjawab. N br Sumbayak dengan sesama profesinya hanyalah menginginkan kondisi pasar yang nyaman untuk berdagang.

Para pedagang berharap, relokasi Pasar Angso Duo Jambi segera selesai. Pada dasarnya permasalahan Pasar Angso Duo ini memiliki dampak serius bagi perekonomian. Khususnya untuk Kota Jambi dan umumnya Provinsi Jambi. Pasalnya, komoditi sayur, daging, telur dan kebutuhan pokok lainnya dilempar ke pasar yang dibangun sejak tahun 1974 ini. 

Kalau selama ini para pedagang dan para pembeli, sudah sangat merasa tidak nyaman dengan kondisi Pasar Angso Duo, kini sudah mulai akan terjawab. Relokasi adalah jawaban tepat dari komitmen Pemerintah Provinsi Jambi di era kepemimpinan Gubernur Jambi H Hasan Basri Agus- H Fachrori Umar dan dilanjutkan kepemimpinan H Zumi Zola-H Fachrori Umar.

Ribuan pedagang yang kini menggantungkan hidup selama puluhan tahun di Pasar Tradisional Angso Duo Jambi, kini semakin bergairah dengan sudah lebih 60 persen pembangunan relokasi pasar tersebut. 

“Kita merasa senang, relokasi Pasar Angsoduo Jambi sudah mencapai 60 persen. Karena kondisi Pasar Angsoduo sekarang sudah sangat semrawut, karena tidak pernah terkelola dengan baik. Kita harapkan pembangunan relokasi Pasar Angso Duo yang baru bisa selesai tahun 2016 ini,” kata Usman Hasan (36) salah seorang pedagang ayam potong di Pasar Angso Duo Kota Jambi kepada Jambipos Online, Kamis (14/4/2016) pagi.

Menurut Usman, pedagang lain sudah berjubel di badan jalan. “Kami yang di dalam, kadang-kadang sepi pedagang. Apalagi kalau hujan, pembeli tidak mau masuk ke dalam karena jorok dan becek. Namun dengan sudah mencapai 60 persen pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Jambi ini, ada sedikit kegembiraan. Kami juga berharap Gubernur Jambi H Zumi Zola melanjutkan niat dan komitmen baik HBA saat memulai membangun relokasi Pasar Angso Duo ini,” katanya.

Saat melakukan kunjungan kerja ke Jambi belum lama ini, Ketua DPD RI Irman Gusman pernah meminta Pemerintah Provinsi dan Kota Jambi untuk menjadikan Pasar Induk Tradisional Angso Duo Jambi sebagai ikon wisata belanja tradisional di Indonesia. Dirinya juga meminta pemerintah daerah membangun pasar tradisional itu sebagai pusat belanja rakyat yang nyaman dan pelayanan secara modern.

Irman Gusman juga mengingatkan Pemerintah Daerah agar Pasar Angso Duo Kota Jambi bisa dijadikan sebagai ikon Provinsi Jambi sebagai pasar tradisional yang khas dengan pelayanan yang modern.

“Saya juga berharap agar Pasar Angso Duo Kota Jambi bisa dijadikan sebagai ikon Jambi sebagai kunjungan belanja wisata tradisional yang khas sebagai pasar tradisional yang bersih, nyaman dengan pelayanan yang modern. Semoga hal itu bisa diwujudkan oleh Pemerintah  Provinsi dan Kota Jambi,” ujar Irman Gusman sembari menyebut pesan itu dari dirinya sebagai Duta Pasar Tradisional Indonesia.

Kepala UPTD Jasa Kontruksi PU Provinsi Jambi Ir Martayadi Tajuddin,MM mengatakan, nantinya Pasar Angso Duo Baru ini akan dapat menampung 3.202 pedagang di lantai 1. Pedagang lama akan ditempatkan dilantai 1 berupa los, kios dan toko.

Selain itu juga akan dibangun ruko 2 lantai untuk pedagang baru lebih kurang 156 unit. Total biaya pembangunan Pasar Angso Duo baru diperkirakan sekitar Rp 146 M, dengan sumber pembiayaan dari investor PT Era Guna Bumi Nusantara. 

Terkait pembiayaan, Martayadi mengatakan karena menggunakan pola BOT, maka pembiayaan pembangunan seutuhnya ditanggung oleh pihak investor.“Sistem Build Operate and Transfer ini merupakan pola pembiayaan pihak ketiga. Di mana, pihak ini yang akan membiayai pembangunan ini seutuhnya, dengan hak pengelolaan yang diatur nantinya. Berapa tahun dan setelah tahun kesekian akan ditransfer asetnya kepada pihak pemerintah,” ujarnya.

Martayadi juga berharap niat dan rencana awal pembangunan relokasi Pasar Angso Duo Jambi ini menjadi jawaban keseriusan Pemerintah Provinsi Jambi memperjuangkan pedagang. (Asenk Lee Saragih)
Map Atau Desighn Pasar Angso Duo Jambi Modern. Dok Asenk Lee Saragih
Map Atau Desighn Pasar Angso Duo Jambi Modern. Dok Asenk Lee Saragih

Map Atau Desighn Pasar Angso Duo Jambi Modern. Dok Asenk Lee Saragih

Map Atau Desighn Pasar Angso Duo Jambi Modern. Dok Asenk Lee Saragih

Pembangunan Relokasi Pasar Angso Duo Jambi Terus Dilanjutkan Hingga Selasai.

Pembangunan Relokasi Pasar Angso Duo Jambi Terus Dilanjutkan Hingga Selasai. IST




Pembangunan Relokasi Pasar Angso Duo Jambi Terus Dilanjutkan Hingga Selasai. IST
Pembangunan Relokasi Pasar Angso Duo Jambi Terus Dilanjutkan Hingga Selasai. IST



Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar