Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Pemprov Jambi Sediakan 15 Ribu Beasiswa


Rapat Senat Terbuka Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Jambi dalam rangka Wisuda Sarjana XI Tahun 2016, bertempat di Abadi Convention Center (ACC), Kota Jambi, Sabtu (26/3/2016) siang.

Jambipos Online, Jambi-Wakil Gubernur (Wagub) Jambi H Fachrori Umar mengemukakan, guna meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Provinsi Jambi, Pemerintah Provinsi Jambi menyediakan beasiswa untuk 15.000 orang. Beasiswa Pemerintah Provinsi Jambi tersebut diprioritaskan kepada yang memiliki prestasi akademis yang baik, namun kurang atau tidak mampu secara ekonomi.

Hal itu disampaikan Fachrori Umar dalam Rapat Senat Terbuka Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Jambi dalam rangka Wisuda Sarjana XI Tahun 2016, bertempat di Abadi Convention Center (ACC), Kota Jambi, Sabtu (26/3/2016) siang.

Dalam wisuda tersebut, 453 orang mahasiswa dan mahasiswi tingkat Strata 1 (Sarjana) diwisuda. Fachrori Umar berharap agar nantinya, masyarakat Provinsi Jambi bisa menggunakan beasiswa tersebut sebaik mungkin, untuk meningkatkan kualitas SDM Provinsi Jambi, yang pada akhirnya akan memajukan Provinsi Jambi.

Disebutkan, agar Sumber Daya Manusia Provinsi Jambi bisa berkiprah dan menorehkan prestasi di tingkat nasional, bahkan di tingkat yang lebih tinggi lagi.

Kepada para wisudawan dan wisudawati, Fachrori Umar berpesan agar mereka terus berusaha untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi diri, dan turut berkontribusi untuk meningkatkan kemajuan dan daya saing Provinsi Jambi.

Sebelumnya, Ketua STIE Muhammadiyah Jambi, H.Sofyan Hasan,SH,MH, dalam laporannya menyampaikan, wisudawan dan wisudawati harus mampu merespon perubahan zaman dengan positif. (Hen)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar